Warren: Tyson Fury Bakal Siap Lawan Joshua Setelah 3 Laga

Penulis: Fafa Zahir
Minggu 10 Jun 2018, 05:00 WIB
Warren: Tyson Fury Bakal Siap Lawan Joshua Setelah 3 Laga

Tyson Fury (kiri) dan Frank Warren/Boxingscene

Ligaolahraga.com -

Berita Tinju: Tyson Fury bakal siap menghadapi Anthony Joshua jika sudah melakukan tiga pertarungan. Hal ini diungkapkan promotor petinju asal Inggris tersebut, Frank Warren. Menurutnya, Fury kini tengah berupaya kembali ke jajaran elite tinju kelas berat dunia.

“The Gypsy King akan menghadapi Sefer Seferi dan kita akhirnya akan melihat bagaimana kemampuannya beraksi di ring,” kata Warren. “Saya sangat bersemangat menyambut kembalinya dia beraksi. Saya kira seluruh fannya juga seperti itu,” dia menambahkan.

Menurut Warren, pertarungan melawan Seferi adalah upaya Fury untuk kembali ke dunia tinju setelah 2,5 tahun absen. Pertarungan ini, ujar Warren, adalah upaya memberi Fury tenggat agar dia fokus dan membuat upayanya menurunkan berat badan menjadi berarti,”

Ditambahkan olehnya, Fury sudah menyusutkan bobot tubuhnya hingga 50 kilogram agar bisa kembali bertarung dan siap melawan nama-nama besar di jajaran tinju kelas berat.

“Malam ini (melawan Seferi), kita akan lihat seberapa tajam, seberapa fit, seberapa bagusnya dia setelah 2,5 tahun absen usai menundukkan Wladimir Klitschko pada November 2015.

Diungkapkan oleh Warren, laga ini akan menunjukkan kepada dunia seberapa lama waktu yang dibutuhkan Fury untuk bisa kembali ke barisan puncak petinju kelas berat dunia yang memang merupakan tempatnya.

“Kami cuma harus memastikan bahwa upayanya untuk kembali sudah kami tangani dengan tepat dan dia bertarung pada saat yang tepat,” ungkapnya.

Warren pun lantan mengungkapkan rencana Fury dalam beberapa pertandingan mendatang. Juara kelas berat reguler WBA Manuel Charr menjadi salah satu calon lawan Fury pada beberapa waktu mendatang. “Kami akan membuatnya sibuk dalam 12 mendatang,” imbuhnya.

Warren pun tak menepis kemungkinan jika pertemuan petinjunya melawan Joshua, pemegang gelar juara kelas berat WBA, WBO, IBF, dan IBO, bisa segera terwujud.

“Jika dia bertarung sesuai harapan saat comeback-nya ini dan performanya di ring terlihat bagus seperti yang ditunjukkannya saat latihan, saya yakin pertarungan melawan Joshua bisa segera terlaksana dalam waktu dekat,” ungkapnya.

Menurut Warren, Joshua harus bisa menundukkan Fury jika ingin disebut sebagai juara dunia kelas berat sejati. “Dia memang menyandang sabuk juara WBA, IBO, IBF, dan WBO yang dulu disandang Fury, namun petinju saya ini belum pernah kalah di ring. Dia datang kembali untuk mengklaim semua sabuk miliknya dulu,” Warren menambahkan.

Artikel Tag: Tyson Fury, Ricky Hatton, Sefer Seferi, Franl Warren, Anthony Joshua, Wladimir Klitschko, tinju kelas berat, Frank Warren, berita tinju

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/warren-tyson-fury-bakal-siap-lawan-joshua-setelah-3-laga
2695  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini