Presiden WBC: Canelo Layak Jadi Pemenang
Berita Tinju: Presiden Dewan Tinju Dunia (WBC) Mauricio Sulaiman menegaskan dirinya tak keberatan dengan hasil pertarungan antara Saul “Canelo” Alvarez melawan Gennady Golovkin, Sabtu (15/8) lalu. Menurutnya, Canelo memang layak menang dalam pertarungan 12 ronde itu.
Dalam laga di T-Mobile Arena, Las Vegas itu Canelo keluar sebagai pemenang dengan keputusan mayoritas. Dua juri dalam pertarungan ini Dave Moretti dan Steve Weisfeld sama-sama menganggap petinju berusia 28 tahun itu unggul 115-113. Sedangkan juri lainnya, Glenn Feldman, menganggap pertarungan ini imbang dan memberikan skor 114-114.
Kemenangan ini membawanya merebut tiga sabuk juga kelas menengah yakni WBA, WBC, dan IBO, yang sebelumnya berada di tangan Golovkin. Kekalahan ini sekaligus "menodai" rekor Golovkin yang sebelumnya tak pernah kalah. Kini petinju asal Kazakstan berusia 36 tahun itu memiliki catatan 38 menang (34 di antaranya KO), sekali kalah, dan sekali seri. Sementara Alvarez kini menorehkan rekor 50 kali menang (34 KO), sekali kalah, dan dua kali seri.
Pertemuan pertama kedua petinju September tahun lalu berakhir imbang. Kedua kubu mengklaim sebagai pemenang karena merasa unggul dalam pengumpulan angka.
Dalam pertarungan yang digelar 16 September 2017 itu, salah satu juri, Adalaide Byrd dianggap membuat penilaian yang kontroversial. Dia memutuskan petinju asal Meksiko itu unggul 118-110, karena Canelo dianggap unggul dalam 10 dari 12 ronde.
Keputusan Byrd dianggap kontroversial karena memberi keunggulan cukup telak untuk Canelo. Padahal juri Dave Moretti memberi keunggulan 115-113 untuk Golovkin dan juri lainnya Don Trella menganggap laga ini imbang 114-114.
Beberapa fan masih belum puas dengan hasil pertarungan ulang ini. Mereka menganggap Golovkin lebih pantas menjadi pemenang dengan angka tipis.
Sulaiman mengaku sependapat bahwa laga berjalan sangat ketat. Namun dia yakin Canelo sudah berbuat maksimal untuk memenangkan partai ini.
“Anda harus mengambil ksempatan untuk menilai pertarungan ini. Saya pikir tak seorang pun yang berpendapat bahwa laga ini tidak berlangsung ketat. Satu juri menganggap laga ini imbang, dua lainnya memberi kemenangan untuk Canelo. Jadi sulit untuk mengatakan hasil ini sebagai pencurian karena faktanya seperti itu,” kata Sulaiman lagi.
“Pertarungannya hebat dan semua kesalahan yang dilakukan Canelo pada laga pertama kali ini tak dia lakukan. Canelo menyerang, lebih banyak melancarkan pukulan, dan bertarung. Sebagai hasilnya, Canelo layak menang dalam laga ini,” kata Sulaiman lagi.
Artikel Tag: Gennady Golovkin, Mauricio Sulaiman, saul canelo alvarez, Canelo Álvarez, abel sanchez, Tinju kelas menengah, WBC, IBO, WBA, berita tinju
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/presiden-wbc-canelo-memang-layak-jadi-pemenang
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini