De La Hoya: Canelo Ingin Tarung Ulang tapi Golovkin Tidak

Penulis: Fafa Zahir
Selasa 15 Mei 2018, 23:59 WIB
De La Hoya: Canelo Ingin Tarung Ulang tapi Golovkin Tidak

Canelo Alvarez (kiri) dan Gennady Golovkin/BoxingScene

Ligaolahraga.com -

Berita Tinju: CEO Golden Boy Promotions Oscar De Hoya, yang menjadi promotor bintang tinju Meksiko Saul "Canelo" Alvarez (49-1-2, 34 KO), mengatakan petinjunya siap dan ingin bertarung melawan juara kelas menengah IBF, IBO, WBA, dan WBC Gennady Golovkin (38-0-1, 34 KO). Namun dia ragu Golovkin benar-benar menginginkan pertarungan ini.

Canelo berencana kembali naik ring pada 15 September sebagai bagian dari perayaan Hari Kemerdekaan Meksiko. Canelo dan Golovkin pernah bertarung pada 27 September di T-Mobile Arena, Las Vegas. Namun laga berakhir kontroversial karena juri menganggap kedua petinju imbang.

Laga tarung ulang rencananya digelar 5 Mei lalu di tempat yang sama. Namun pertarungan dibatalkan Maret lalu lantaran Canelo terbukti positif mengonsumsi zat terlarang clenbuterol.

Canelo beralasan zat ini ada pada tubuhnya lantaran mengonsumsi daging yang terkontaminasi saat menjalani pemusatan latihan di Meksiko.

Canelo Alvarez (kiri), Oscar De La Hoya (tengah) dan Gennady Golovkin. Foto: Boxingscene.

Dia diganjar hukuman boleh naik ring selama enam bulan oleh Komisi Atletik Nevada. Dia pun tak jadi bertemu Golovkin untuk menggelar tarung ulang 5 Mei lalu. Posisinya kemudian digantikan petinju Amerika Serikat, Vanes Martirosyan.

Dia baru lepas dari hukuman pada Agustus mendatang. Oleh karena itulah dia ingin kembali naik ring pada pertengahan September dan lawan yang diincarnya adalah Golovkin.

Golovkin sendiri pada 5 Mei lalu berhasil menundukkan Vanes Martirosyan dalam dua ronde di StubHub Center, Carson, California.

Dengan atau tanpa Golovkin, Canelo tetap berencana naik ring pada September mendatang. Golovkin memang berada dalam daftar teratas calon lawannya namun dia tak menutup kemungkinan menghadapi lawan lainnya.

“Dia (Golovkin) tak ingin bertarung,” kata De La Hoya kepada TMZ Sports ... “Terlepas dari itu, pertarungan Canelo pada September akan susah. Dia ingin bertarung pada September jadi prioritas kami adalah mewujudkan partai Canelo vs Triple G (Golovkin). Jika tak terwujud, Canelo akan bertarung melawan petinju paling tangguh namun prirotas kami adalah Triple G."

De La Hoya juga memperkuat pernyataan Presiden Golden Boy Eric Gomez yang pekan lalu menyatakan Canelo siap melakukan tes doping kapan pun segera setelah kontrak lawan Golovkin ditandatangani.

“Segera setelah dia menandatangani kontrak pertandingan, dia akan menjalani itu,” papar promotor yang juga mantan petinju ini.

Artikel Tag: Gennady Golovkin, Venus Martirosyan, kelas menengah, IBF, WBA, IBO, Canelo Álvarez, Saul Alvarez, berita tinju

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/de-la-hoya-canelo-ingin-tarung-ulang-tapi-golovkin-tidak
970  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini