Canelo Alvarez Pertahankan Sabuk Juaranya Usai Bungkam Yildrim

Penulis: Senja Hanan
Minggu 28 Feb 2021, 13:32 WIB
Petinju Saul "Canelo" Alvarez berhasil pertahankan gelar juaranya. (Images: Getty)

Petinju Saul "Canelo" Alvarez berhasil pertahankan gelar juaranya. (Images: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Tinju: Penguasa kelas menengah super, Saul Alvarez masih terlalu tangguh untuk Avni Yildrim. Terbukti, Canelo berhasil pertahankan gelar kelas super menengah setelah menang teknikal knock out atas sang lawan.

Dalam pertarungan yang berlangsung di Hard Rock, Miami, Minggu (28/2) siang WIB yang disaksikan 15 ribu penonton itu, Canelo nampaknya mendominasi pertandingan sejak ronde pertama. Puncaknya di ronde ketiga. Serangan bertubi-tubi Alvarez, yang disebut-sebut sebagai bintang tinju terbesar saat iini membuat Yildrim tidak berdaya dan harus bertahan di tali ring

Meski bisa bertahan, tapi pelatihnya, Joel Diaz nampaknya tidak tega dengan kondisi sang anak buah. Dia memutuskan untuk melemparkan handuk agar wasit menghentikan pertandingan.

Dengan hasil tersebut, maka petinju berkebangsaan Meksiko tersebut berhasil memperpanjang rekornya dari 57 pertarungan, Alvarez berhasil mencatat 54 kali kemenangan, dua kali imbang, dan hanya satu kali kalah.

“Saya membutuhkan kemenangan KO dan itu yang saya lakukan. Tidak masalah apakah mereka lebih tinggi atau jika jangkauan mereka lebih panjang, jika mereka memiliki pelatih bagus atau tidak," kata petinju berusia 30 tahun tersebut.

"Tidak masalah. Saya datang ke sini untuk melakukan pekerjaan saya. Saya datang untuk menang. Saya datamg untuk membuat sejarah," sambungnya, sebagaimana diberitakan The Guardian.

Setelah berhasil menumbangkan Yildrim, petinju yang memiliki gelar WBA dan WBC itu akan menantang pemegang sabuk juara kelas super menengah versi WBO milik Billy Joe Saunders. Laga akan berlangsung 8 Mei 2021.

Artikel Tag: Saul Alvarez, Tinju

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/canelo-alvarez-pertahankan-sabuk-juaranya-usai-bungkam-yildrim
9129  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini