Berita Tinju: Hentikan Orlando Cruz, Terry Flanagan Pertahankan Gelar Untuk Keempat Kalinya

Penulis: Hanif Rusli
Senin 28 Nov 2016, 14:01 WIB
Berita Tinju: Hentikan Orlando Cruz, Terry Flanagan Pertahankan Gelar Untuk Keempat Kalinya

Terry Flanagan (kanan) dan Orlando Cruz berpose seusai pertarungan

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Tinju: Orlando Cruz masih harus menunggu untuk menjadi petinju gay pertama yang menjadi juara dunia. Petinju Puerto Riko tersebut takluk di tangan juara kelas ringan WBO, Terry Flanagan yang menghentikannya di ronde delapan, Sabtu (26/11) waktu setempat atau Minggu (27/11) WIB.

Flanagan memperbaiki catatan rekornya menjadi 32-0 dengan mempertahankan gelar untuk kali keempat setelah memukul jatuh Cruz sebanyak dua kali di ronde yang sama di Cardiff. Wasit Steve Gray menghentikan pertarungan tersebut usai Flanagan mendaratkan pukulan kanan yang keras.

 

Bagi Cruz, pertarungannya dengan sang juara dari Inggris itu merupakan yang ke-10 sejak dia menyatakan secara terbuka soal kecederungannya menyukai sesama jenis pada 2012. Tapi itu duel pertamanya di kelas ringan. Rekor petinju 35 tahun itu pun kini menjadi 25-5-1.

 

Kekalahan ini juga kembali menggagalkan ambisi Cruz untuk meraih gelar juara dunia. Setahun setelah menyatakan gay, dia menantang Orlando Salido untuk memperebutkan gelar kelas bulu WBO, namun dia dihentikan di ronde ketujuh. Kali ini, dia kembali dibuat tak berdaya oleh Flanagan.

 

https://i.guim.co.uk/img/media/563b6aba7a7c9751e1a45cd0953a0e5bbc7a5207/0_190_3272_1964/master/3272.jpg?w=1920&q=55&auto=format&usm=12&fit=max&s=17137d015097e8919df35e550515c404

 

 

Setelah tiga ronde pertama yang terbilang ‘adem’, Flanagan berada di atas angin di ronde keempat. Cruz terlihat mulai menyadari tidak bisa memenangi dalam duel ini. Sebelum dimulainya ronde keenam, kubu Flanagan memberitahu wasit Gray bahwa Cruz tidak lagi memukul balik.

 

Cruz menunjukkan sedikit keinginan bertarung di ronde ketujuh, tapi memasuki ronde berikutnya, baru beberapa detik, dia jatuh berlutut setelah dipukul pada bagian belakang kepalanya. Flanagan kemudian membombardirnya dan kembali jatuh di atas lututnya, namun masih mampu berdiri.

 

Namun melihat Cruz tidak ada keinginan untuk meneruskan, pun memutuskan mengakhiri pertarungan tersebut dengan sisa 43 detik di ronde itu. “Begitu saya melukainya, dia tak ingin lanjut lagi,” kata Flanagan, 27 tahun.

 

https://cdn0.vox-cdn.com/thumbor/B2vs4J6uQtlyuHhY-ZdJEuOLQk0=/357x192:4677x3216/920x613/filters:focal(2304x83:3076x855)/cdn2.vox-cdn.com/uploads/chorus_image/image/52011095/625993708.0.jpeg

 

Kemenangan ini membuat Flanagan memperpanjang kepemilikan gelarnya yang direbutnya Juli lalu. Berikutnya, dia kemungkinan bisa bertemu pemenang duel ulang antara Anthony Crolla and Jorge Linares yang tengah digodok. Atau bisa pula melakukan duel wajib melawan petinju Puerto Riko lainnya, Felix Verdejo, yang belum terkalahkan.

Artikel Tag: Terry Flanagan, Orlando Cruz, Anthony Crolla, Jorge Linares, WBO, Tinju

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/berita-tinju-hentikan-orlando-cruz-terry-flanagan-pertahankan-gelar-untuk-keempat-kalinya
2956  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini