Berita Tinju: Dilatih Roach, Quigg Yakin Bisa Juara Dunia Lagi
Ligaolahraga - Berita Tinju: Petinju Inggris, Scott Quigg, yakin bisa kembali menjadi juara dunia tinju di bawah pelatih anyar Freddie Roach. Quigg membuat keputusan sulit meninggalkan pelatih lamanya Joe Gallagher pada awal tahun ini dan menunjuk Roach yang juga pelatih Manny Pacquiao itu.
Quigg kehilangan gelar juara kelas superbantam WBA awal tahun lalu ketika menghadapi Carl Frampton tahun lalu. Dia juga harus beristirahat sembilan bulan karena patah tulang rahang. Dia akhirnya memutuskan pindah dari kelas bantam ke kelas bulu.
Pertaungan pertamanya di bawah arahan pelatih Roach terjadi di Stadion Wembley akhir pekan lalu. Dia berhasil mengalahkan petinju Rumania, Viorel Simion, dalam pertandingan eliminator untuk menjadi penantang juara IBF yang kini ditempati petinju Wales, Lee Selby.
“Langkah saya ke posisi yang diinginkan semakin dekat dan itu adalah menjadi juara dunia lagi,” kata Quigg.
“Ada pertarungan bagus lainnya, Frampton dan Leo Santa Cruz, dan ini juga laga eliminator IBF jadi itu mungkin selanjutnya,” imbuh Quigg lagi.
“Perasaan cenderung bersemangat dan bukan tertekan bertinju untuk pertama kalinya di bawah Freddie karena saya merasakan peningkatan setelah bekerja dengannya. Saya akan menunjukkan semua hasil kerja saya ini,” imbuhnya.
“Saya senang bisa kembali. Sangat fantastis bisa bertarung di Stadion Wembley dan saya senang atas hasil pertarungan pertama saya di bawah arahan Freddie,” ujarnya.
“Pindah ke Amerika dan mendapat wild card saya lakukan demi mendapat mitra latih yang diperlukan ditambah belajar dan mengalami peningkatan dengan Freddie. Saya harus membangunnya sekarang. Saya tahu apa yang harus saya lakukan untuk bisa kembali ke tempat yang saya inginkan,” ungkapnya.
Artikel Tag: Scott QUIGG, Freddie Roach, Carl Frampton, Tinju, berita tinju, Kelas Bulu, IBF
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/berita-tinju-dilatih-roach-quigg-yakin-bisa-juara-dunia-lagi
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini