Usai Tinggalkan Australia, Michail Pervolarakis Positif Terinfeksi COVID-19
Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Yunani, Michail Pervolarakis menyatakan bahwa ia dinyatakan positif terinfeksi COVID-19 saat kedatangannya di Afrika Selatan setelah meninggalkan Australia.
Petenis berkebangsaan Yunani tidak berpartisipasi di Australian Open, tetapi ia berkompetisi di ATP Cup sampai tanggal 5 Februari ketika melawan petenis berkebangsaan Spanyol, Pablo Carreno Busta dan sebelumnya ia turun pada laga melawan Australia, termasuk melawan John Millman di nomor tunggal dan di nomor ganda melawan John Peers dan Luke Saville.
Petenis peringkat 463 dunia mengunggah berita kurang menyenangkan tersebut melalui Instagram story agar para penggemarnya mengetahui kondisi teranyarnya.
Juru bicara Tennis Australia menyatakan bahwa petenis berusia 24 tahun terbang dari Melbourne Airport pada 9 Februari – hari pertama ketika terminal bandara terdaftar sebagai tempat paparan kasus COVID-19 – dan pada hari itu, ia menyerahkan hasil tes negatif.
Namun, Tennis Australia mengatakan bahwa Pervolarakis tidak keluar dari Terminal 4, salah satu bagian bandara yang terpengaruh.
Keseluruhan Terminal 4 antara pukul 4.45 sampai 14.00 pada 9 Februari telah dinyatakan sebagai tempat paparan COVID-19 tingkat satu oleh departemen kesehatan negara bagian Victoria. Siapa pun yang saat itu berada di sana harus dites dan diisolasi selama 14 hari.
ATP Cup digelar di Melbourne Park dan petenis berkebangsaan Yunani tertangkap kamera berjabat tangan dengan sejumlah penonton setelah pertandingan melawan Spanyol. Pergerakan petenis peringkat 463 dunia setelah pertandingan terakhirnya di Victoria tidak diketahui.
“Halo semuanya. Setelah 24 jam ditambah perjalanan satu hari dari Australia menuju Afrika Selatan, saya telah didiagnosa positif COVID-19,” tulis Pervolarakis.
“Saya saat ini sama sekali tanpa gejala dan akan dikarantina dalam fasilitas isolasi di Potchefstroom. Saya bukan seseorang yang mengeluh, tetapi saya merasa saya harus mengekspresikan kekecewaan saya dalam kondisi yang kita lalui saat ini."
Dalam perjalanan menuju Afrika Selatan, ia sempat transit di Doha.
Dalam unggahan selanjutnya, Pervolarakis menuliskan, “Hanya ingin mengklarifikasi beberapa hal. Hasil tes saya negatif di Melbourne sebelum terbang dan perawat mengatakan bahwa saya kemungkinan besar terinfeksi di pesawat atau saat transit di Doha.”
Sementara itu, Australian Open akan tetap digelar tanpa penonton meski pihak pemerintah Victoria kembali memberlakukan lockdown.
Artikel Tag: Tenis, ATP Cup, australian open, Michail Pervolarakis
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/usai-tinggalkan-australia-michail-pervolarakis-positif-terinfeksi-covid-19
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini