Turun Di Hong Kong, Leylah Annie Fernandez Temukan Permainannya Lagi

Penulis: Dian Megane
Sabtu 14 Okt 2023, 09:37 WIB
Beraksi Di Hong Kong, Leylah Annie Fernandez Temukan Permainannya Lagi

Leylah Annie Fernandez

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Leylah Annie Fernandez mengakhiri puasa kemenangan selama 19 bulan terakhir setelah ia mengalahkan Linda Fruhvirtova dengan 7-6, 6-2 di perempatfinal Hong Kong Open musim 2023.

Petenis berkebangsaan Kanada mengalami masalah kesehatan dan hasil pertandingan yang naik turun sejak ia melenggang ke final US Open musim 2021 pada pekan ketika ia menginjak usia 19 tahun. Musim selanjutnya, ia lolos ke perempatfinal Grand Slam kedua dalam kariernya di French Open, tetapi mengalami cedera kaki di Grand Slam tersebut yang menghambat momentumnya.

Juni musim ini, kurang dari satu musim kurang dari satu musim setelah menghuni peringkat tertinggi dalam kariernya sampai saat ini, peringkat 13 dunia, petenis berkebangsaan Kanada menemukan dirinya berada dalam bahaya dengan terlempar dari peringkat 100 besar setelah ia berada di peringkat 96 dunia. Perjalanan menuju perempatfinal di Guadalajara bulan lalu memberinya keoptimisan, tetapi tiba di Hong Kong, ia belum melenggang ke semifinal sejak ia memenangkan gelar kedua dalam kariernya di Monterrey pada Maret 2022.

Namun, petenis berusia 21 tahun merasa berada di jalur yang tepat lagi ketika berkompetisi di Hong Kong Open, terutama setelah ia mengalahkan dua petenis belia yang berbakat, Fruhvirtova dan Mirra Andreeva.

“Semifinal pertama setelah sekian lama,” seru Annie Fernandez. “Mendapatkan kemenangan seperti ini adalah hadiah istimewa tambahan setelah apa yang terjadi dalam beberapa musim terakhir. Saya merasa gembira dengan cara saya berjuang, cara saya menemukan jalan keluar. Saya akhirnya menemukan permainan saya lagi.”

Solusi tersebut di antaranya berpusat pada komitmen untuk maju ke area depan lapangan kapan pun jika memungkinkan. Melawan Andreeva, petenis berkebangsaan Kanada memenangkan 17 dari 27 poin yang diperebutkan di area net. Statistik tersebut semakin membaik ketika melawan Fruhvirtova setelah ia mengklaim 16 dari 20 poin yang diperebutkan di area net, strategi yang efektif menghadapi lawan solid yang hanya melakukan enam unforced error.

Selain itu, petenis berkebangsaan Kanada juga tampil apik setelah ia melesatkan 34 winner dengan hanya melakukan 13 unforced error.

Tantangan selanjutnya bagi Annie Fernandez adalah laga semifinal melawan petenis unggulan kelima, Anna Blinkova yang mengandaskan petenis berkebangsaan Spanyol, Sara Sorribes Tormo dengan 7-6, 6-3.

Laga semifinal lain di Hong Kong Open akan mempertemukan petenis unggulan keenam, Martina Trevisan melawan petenis berkebangsaan Ceko, Katerina Siniakova. Trevisan mengklaim kemenangan 6-4, 6-3 atas petenis unggulan ketiga, Elise Mertens, sedangkan Siniakova membungkam Anastasia Pavlyuchenkova dengan 7-6, 6-4.

Artikel Tag: Tenis, Hong Kong Open, Leylan Annie Fernandez, Linda Fruhvirtova

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/turun-di-hong-kong-leylah-annie-fernandez-temukan-permainannya-lagi
556  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini