Tatjana Maria Sukses Pertahankan Gelar Di Bogota

Penulis: Dian Megane
Senin 10 Apr 2023, 10:58 WIB
Usaha Tatjana Maria Pertahankan Gelar Di Bogota Berbuah Manis

Tatjana Maria

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Jerman, Tatjana Maria berhasil mempertahankan gelar Bogota Open (Copa Colsanitas) pada musim 2023 usai berjuang keras di partai puncak.

Petenis unggulan kedua memenangkan gelar Bogota Open untuk kali kedua secara beruntun berkat kemenangan 6-3, 2-6, 6-4 atas petenis non unggulan, Peyton Stearns di final.

Petenis berkebangsaan Jerman menyelesaikan usaha mempertahankan gelar melawan Stearns yang melakoni final turnamen WTA untuk kali pertama dalam kariernya, dalam waktu kurang lebih selama 2 jam. Ia menjadi petenis putri kedua sampai sejauh ini pada musim 2023 yang mampu mempertahankan gelar nomor tunggal setelah petenis peringkat 1 dunia, Iga Swiatek di Doha.

Petenis unggulan kedua menjadi petenis keempat yang mampu memenangkan gelar di Bogota lebih dari satu kali setelah Paola Suarez (1998, 2001), Fabiola Zuluaga (1999, 2002, 2003, 2004), dan Lourdes Dominguez Lino (2006, 2011).

“Sungguh mengagumkan bisa memenangkan gelar ini untuk kali kedua, saya tidak bisa menjelaskan seberapa berarti hal ini bagi saya, dan saya ingin berterima kasih kepada keluarga dan teman yang datang untuk mendukung saya,” ungkap Maria.

Semifinalis Wimbledon musim 2022 telah mendominasi Bogota Open dalam dua musim terakhir setelah ia kini mengklaim 12 kemenangan secara beruntun, termasuk sepuluh kemenangan di undian utama pertandingan dan dua kemenangan di babak kualifikasi.

Kini, Maria mencatatkan 3-0 di final turnamen WTA setelah ia memenangkan gelar pertama dalam kariernya di Mallorca musim 2018.

Meskipun menelan kekalahan, petenis peringkat 116 dunia, Stearns diprediksi akan menembus peringkat 100 besar pada hari Senin (10/4), hanya satu musim setelah ia memenangkan gelar nomor tunggal NCAA bagi Universitas Texas.

Petenis berkebangsaan Jerman unggul dengan 6-3, 2-1 sebelum Stearns mampu menyamakan kedudukan 2-2 di set kedua. Dari kedudukan tersebut, petenis AS tampil lebih baik dan menyambar empat game terakhir demi memaksakan set penentu.

Namun, petenis berkebangsaan Jerman menyusun kembali kekuatan di set ketiga dan menghentikan laju Stearns yang memenangkan enam game secara beruntun demi mempertahankan kedudukan 1-1 sebelum unggul dengan 3-2.

Servis Maria tetap meyakinkan di sisa pertandingan, termasuk setelah ia memenangkan 84 persen poin dari servis pertamanya di set ketiga. ia mengkonversi peluang match point kedua dengan dropshot yang tidak bisa diantisipasi petenis AS.

Artikel Tag: Tenis, Bogota Open, Tatjana Maria, Peyton Stearns

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/tatjana-maria-sukses-pertahankan-gelar-di-bogota
1068  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini