Rafael Nadal Klaim Kemenangan Pertama Sejak Agustus Di Melbourne
Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Spanyol, Rafael Nadal memenangkan pertandingan nomor tunggal pertama dalam lima bulan terakhir di Melbourne Summer Set musim 2022.
Petenis unggulan pertama sukses menumbangkan petenis berkebangsaan Lithuania, Ricardas Berankis dengan 6-2, 7-5 yang mengantarkannya ke perempatfinal Melbourne Summer Set.
“Sangat senang bisa kembali ke kompetisi. Sulit untuk membayangkan tempat yang lebih baik dari pada di sini, awal musim di Australia,” ungkap Nadal.
“Itu baru pertandingan pertama setelah beberapa lama. Sejujurnya, saya telah melalui momen yang menyulitkan dan menantang dalam satu musim setengah terakhir, tetapi secara keseluruhan, saya merasa sangat senang bisa kembali ke kompetisi.”
“Tentu penting untuk mengawalinya dengan kemenangan, yang memberi saya peluang untuk bermain lagi dan itu hal yang utama pada saat ini, karena saya tidak bertanding untuk waktu yang cukup lama.”
Petenis yang telah mengantongi 20 gelar Grand Slam belum melakoni laga nomor tunggal sejak Washington Open musim lalu akibat cedera kaki kiri. Ia kembali beraksi dengan turun di Melbourne Summer Set nomor ganda pada hari Rabu (5/1) bersama rekan senegaranya, Jaume Munar.
Petenis berkebangsaan Spanyol membutuhkan sedikit waktu untuk menemukan ritme permainan, termasuk ketika ia menyia-nyiakan peluang break di set kedua. Tetapi pada akhirnya, ia tidak pernah menghadapi kendala berarti dan memetik kemenangan setelah 1 jam 32 menit.
Petenis berusia 35 tahun memenangkan 78 persen poin dari servis pertamanya pada pertemuan pertama melawan Berankis.
Demi satu tempat di semifinal Melbourne Summer Set, mantan petenis peringkat 1 dunia akan berhadapan dengan petenis berkebangsaan Belanda, Tallon Griekspoor yang melumpuhkan petenis tuan rumah, Alexei Popyrin dengan 6-3, 4-6, 6-3 dalam waktu 1 jam 57 menit.
Setelah kemenangan atas Berankis, Nadal mundur dari laga nomor ganda selanjutnya melawan Andrey Golubev dan Franko Skugor akibat kelelahan.
Di bagian undian pertandingan yang sama dengan Nadal, Alex Molcan secara mengejutkan berhasil mengaramkan petenis unggulan keempat, David Goffin dengan 7-5, 6-3 dan membukukan laga perempatfinal melawan Emil Ruusuvuori yang menyisihkan petenis tuan rumah, Jordan Thompson dengan 7-6, 5-7, 6-3.
Petenis unggulan kedua, Reilly Opelka juga harus gigit jari setelah rekan senegaranya, Maxime Cressy mengalahkannya dengan 6-4, 7-6, 7-6. Atas kerja kerasnya, Cressy selanjutnya akan berhadapan dengan Munar yang mengandaskan Henri Laaksonen dengan 6-1, 7-5.
Artikel Tag: Tenis, Melbourne Summer Set, Rafael Nadal, Ricardas Berankis
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/rafael-nadal-klaim-kemenangan-pertama-sejak-agustus-di-melbourne
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini