Norwegia Klaim Kemenangan Pertama Di United Cup Berkat Casper Ruud

Penulis: Dian Megane
Senin 01 Jan 2024, 17:24 WIB
Norwegia Ukir Kemenangan Pertama Di United Cup Berkat Casper Ruud

Casper Ruud [kiri] dan Ulrikke Eikeri [kanan] [image: atp tour]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Casper Ruud mengantarkan Norwegia mengklaim kemenangan pertama di United Cup musim 2024 setelah ia memenangkan laga nomor tunggal maupun nomor ganda campuran melawan Kroasia di Sydney.

Setelah memetik kemenangan meyakinkan 6-4, 6-1 atas petenis berkebangsaan Kroasia, Borna Coric, mantan petenis peringkat 2 dunia menyatukan kekuatan dengan Ulrikke Eikeri demi memenangkan laga nomor ganda campuran yang menentukan dengan 6-2, 3-6, 10-7 atas duo Kroasia, Ivan Dodig dan Donna Vekic.

“Saya merasa cukup segar dari laga nomor tunggal, jadi, saya masih panas dan bahu saya terasa baik-baik saja,” ungkap Ruud. “Kami bermain demi menang. Saya pikir kami sudah begitu dekat ketika melawan Belanda. Ini laga nomor ganda campuran ketat lainnya, tetapi kali ini berjalan sesuai keinginan kami. Jadi, kami berusaha tampil maksimal untuk memenangkannya dan beruntungnya, kami berhasil melakukannya.”

“Benar-benar menyenangkan bermain bersama Ulrikke dan saya harap kami bisa lebih banyak bermain bersama di masa mendatang.”

Sementara Eikeri menyatakan, “Itu sangat ketat. Casper bermain dengan begitu baik di akhir. Saya hanya merasa gembira kami mampu melewatinya.”

Sebelum bertemu di United Cup musim 2024, petenis peringkat 11 dunia baru bertemu satu kali melawan Coric, yaitu di St. Petersburg musim 2019 yang dimenangkan petenis berkebangsaan Kroasia dengan tiga set. Tetapi, kali ini petenis berkebangsaan Norwegia tidak membiarkan petenis berkebangsaan Kroasia mendikte permainan dan ia tampil dominan dengan servis pertamanya setelah ia memenangkan 88 persen poin dari servis tersebut dan memenangkan 43 persen poin dari pengembalian servis.

Sementara Vekic mempersembahkan keunggulan di awal bagi Kroasia ketika ia mengalahkan petenis berkebangsaan Norwegia, Malene Helgo dengan 7-5, 3-6, 6-3. Petenis peringkat 23 dunia membutuhkan waktu 2 jam 49 menit demi menumbangkan petenis peringkat 539 dunia pada pertemuan pertama mereka.

“Akhirnya, servis saya tampak di set ketiga, yang membuat semuanya lebih mudah. Memenangkan pertandingan yang panjang dan sengit setelah berjuang demi mempertahankan kesehatan dan kebugaran yang saya alami di paruh kedua musim 2023 adalah hal yang luar biasa. Saya benar-bennar berlatih keras selama pra-musim,” seru Vekic yang kini mencatatkan 4-0 di United Cup.

Artikel Tag: Tenis, United Cup, Casper Ruud, Ulrikke Eikeri, borna coric, Donna Vekic

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/norwegia-klaim-kemenangan-pertama-di-united-cup-berkat-casper-ruud
449  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini