Meski Ingin Beraksi Di Dubai, Ons Jabeur Ambil Keputusan Untuk Mundur

Penulis: Dian Megane
Senin 19 Feb 2024, 20:44 WIB
Meski Ingin Turun Di Dubai, Ons Jabeur Ambil Keputusan Untuk Mundur

Ons Jabeur di Doha musim 2024 [image: jimmie48|WTA]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Ons Jabeur telah memutuskan untuk mengundurkan diri dari Dubai Tennis Championships musim 2024 akibat cedera lutut.

Petenis yang telah tiga kali menjadi finalis Grand Slam merupakan petenis unggulan kelima di Dubai Tennis Championships musim ini dan tempat yang ia tinggalkan akan digantikan oleh lucky loser asal Spanyol yang menghuni peringkat 67 dunia, Cristina Bucsa.

Dalam pernyataan resmi yang dirilis melalui website Dubai Tennis Championships, Jabeur menyatakan, “Kepada teman dan keluarga, saya ingin berbagi kepada anda semua bahwa lutut saya tidak bertahan, rasanya tidak tertahankan untuk bermain dengan rasa nyeri dan tidak mampu mengerahkan kemampuan terbaik di lapangan sungguh membuat saya merasa frustasi.”

“Setelah berkonsultasi dengan dokter dan tim saya, kami telah memutuskan bahwa saya harus mengundurkan diri dari Dubai pekan ini dan lebih menjalani pengobatan secara medis. Menantikan untuk bisa kembali beraksi di semua turnamen hard-court yang akan digelar di AS. Terima kasih banyak untuk dukungan yang terus menerus.”

Untuk kali kedua secara beruntun perjalanan petenis berkebangsaan Tunisia di Timur Tengah terpengaruh oleh cedera. Musim lalu, ia terpaksa mengurungkan niat untuk melakoni ketiga turnamen yang digelar di daerah tersebut, yaitu di Abu Dhabi, Doha, dan Dubai.

Musim ini, Jabeur turun di Abu Dhabi dan kalah dari Beatriz Haddad Maia di perempatfinal dengan dua set langsung, sedangkan di Doha, ia juga kalah dengan dua set langsung di babak 32 besar dari Lesia Tsurenko.

Petenis berkebangsaan Ukraina, Marta Kostyuk juga terpaksa batal tampil di Dubai musim ini karena sakit yang diakibatkan oleh virus. Petenis yang lolos ke perempatfinal Grand Slam untuk kali pertama dalam kariernya di Australian Open musim ini, akan digantikan lucky loser asal Italia, Lucia Bronzetti yang menghuni peringkat 60 dunia.

Rekan senegara Kostyuk, Tsurenko juga memutuskan hengkang dari Dubai akibat cedera siku kanan. Cedera tersebut sebelumnya juga memaksa sang petenis mundur dari laga babak 16 besar meawan Naomi Osaka di Doha pekan lalu.

Tsurenko akan digantikan lucky loser asal Italia yang menghuni peringkat 58 dunia, Elisabetta Cocciaaretto dan memenangkan babak pertama melawan Elise Mertens.

Artikel Tag: Tenis, dubai tennis championships, Ons Jabeur, Marta Kostyuk, Lesia Tsurenko

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/meski-ingin-beraksi-di-dubai-ons-jabeur-ambil-keputusan-untuk-mundur
412  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini