Matteo Berrettini Bertahan Demi Kemenangan Pembuka Di Shanghai

Penulis: Dian Megane
Kamis 03 Okt 2024, 21:08 WIB
Matteo Berrettini Bertahan Sekuat Tenaga Demi Kemenangan Pembuka Di Shanghai

Matteo Berrettini [image: getty images]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Mantan petenis peringkat 10 besar, Matteo Berrettini membukukan laga babak kedua melawan Holger Rune di Shanghai Open musim 2024.

Petenis berkebangsaan Italia menembakkan 33 winner dalam perjalanan memetik kemenangan ketat 7-6, 7-6 atas petenis peringkat 71 dunia, Christopher O’Connell, yang menjadi kemenangan pertama sang petenis di turnamen Masters 1000 musim ini. Kedua petenis menyelesaikan babak pertama Shanghai Open dalam waktu 2 jam 13 menit.

Petenis peringkat 45 dunia menyatakan bahwa ia merasa percaya diri dengan tubuhnya setelah ia mengundurkan diri dari babak kedua Japan Open beberapa waktu lalu melawan Arthur Fils akibat cedera otot perut.

“Saya merasa gembira bisa kembali ke sini dan bugar. Saya tidak pernah bertanding melawannya, jadi, saya tidak tahu apa yang bisa saya perkirakan,” ungkap Berrettini yang berjuang keras mengamankan dua peluang set point di babak tiebreak set pertama.

“Secara mental, cukup berat. Terlalu sering saya berpikir tentang bagaimana menjadi sehat dan itu adalah sesuatu yang membuat saya agak lelah. Saya telah bekerja keras untuk dapat berpikir sesedikit mungkin tentang hal itu.”

“Itu adalah salah satu tujuan dalam pertandingan. Tidak memikirkan kondisi saya, hanya menikmati pertandingan, menikmati atmosfernya, yang saya lakukan.”

Di sepanjang pertandingan, petenis berkebangsaan Italia memenangkan 75 persen poin dari servis pertamanya dan 61 persen poin dari servis keduanya, sedangkan petenis berkebangsaan Australia, O’Connell memenangkan 69 persen poin dari servis pertamanya dan 70 persen poin dari servis keduanya.

Selain itu, runner up Wimbledon musim 2021 mengkonversi dua dari lima peluang break point yang ia ciptakan dan mengamankan dua dari empat peluang break point yang ia hadapi.

Jelang laga babak kedua Shanghai Open, Berrettini tertinggal dengan 1-2 dalam head to head melawan petenis unggulan ke-12, Holger Rune yang memenangkan pertemuan terakhir mereka di Cincinnati musim ini.

Di bagian undian pertandingan yang sama, petenis berkebangsaan Perancis, Terence Atmane membukukan laga babak kedua Shanghai Open melawan petenis unggulan ketujuh, Taylor Fritz berkat kemenangan 6-4, 7-6 atas petenis AS, Aleksandar Kovacevic. Sementara Yosuke Watanuki akan menjadi lawan petenis unggulan ke-32, Brandon Nakashima setelah petenis berkebangsaan Jepang menyisihkan Pavel Kotov dengan 6-7, 6-4, 7-5.

Artikel Tag: Tenis, Shanghai Open, Matteo Berrettini, Christopher O'Connell

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/matteo-berrettini-bertahan-demi-kemenangan-pembuka-di-shanghai
126  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini