Lanjutkan Performa Impresif, Mirra Andreeva Tembus Perempatfinal Di Beijing

Penulis: Dian Megane
Rabu 02 Okt 2024, 19:35 WIB
Lanjutkan Performa Memukau, Mirra Andreeva Tembus Perempatfinal Di Beijing

Mirra Andreeva [image: x/ChinaOpen]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Mirra Andreeva telah menjadi salah satu petenis yang cukup memanas di turnamen WTA dalam 18 bulan terakhir, tetapi ia cukup kewalahan pada musim panas tahun ini.

Namun, petenis peringkat 22 dunia telah kembali memperlihatkan performa impresif di China Open, Beijing musim 2024.

Petenis berusia 17 tahun membukukan satu tempat di perempatfinal China Open usai membantai petenis berkebangsaan Polandia, Magda Linette dengan hasil meyakinkan 6-1, 6-3. Musim panas tahun ini, ia memenangkan gelar turnamen WTA pertama dalam kariernya di Iasi, Rumania, memenangkan medali perak Olimpiade di Paris untuk nomor ganda putri bersama rekan senegaranya, Diana Shnaider, dan juga melenggang ke semifinal French Open.

Namun di antara itu semua pencapaian luar biasa tersebut, mencuat kekecewaan, khususnya di US Open, yang menjadi satu-satunya hal negatif pada musim panasnya tahun ini. Tetapi, memiliki gaya permainan yang mirip dengan Aryna Sabalenka membuahkan hasil bagi sang petenis belia di Beijing musim ini.

Ketika petenis lain kewalahan, hard-court merupakan lapangan yang cocok bagi petenis yang memiliki permainan agresif penuh tenaga dan petenis berusia 17 tahun membuktikannya lagi dengan kemenangan gemilang atas Linette.

Kemenangan tersebut menjadi kemenangan ke-29 Andreeva pada musim ini, membuat musim ini menjadi musim paling sukses bagi sang petenis sampai saat ini sekaligus menjadi kemenangan yang mengantarkannya ke perempatfinal ketujuh dalam kariernya saat usianya baru menginjak 17 tahun.

Di laga babak keempat China Open tersebut, petenis peringkat 22 dunia mendaratkan 82 persen dari servis pertamanya dan memenangkan 57 persen poin dari servis tersebut serta memenangkan 83 persen poin dari servis keduanya.

Sementara itu, meskipun memenangkan 100 persen poin dari servis keduanya, Linette hanya memenangkan 37 persen poin dari servis pertamanya, padahal ia mendaratkan 98 persen dari servis pertamanya.

Hal lain yang menjadi perbedaan di pertandingan tersebut adalah petenis berusia 17 tahun berhasil mengkonversi tujuh dari 11 peluang break point yang ia ciptakan, sedangkan Linette hanya memanfaatkan tiga dari delapan peluang break point yang ia ciptakan.

Petenis unggulan ke-17 juga menyelesaikan pertandingan dengan menghasilkan 13 winner dan hanya melakukan 14 unforced error, lebih sedikit dibandingkan 27 unforced error yang petenis berkebangsaan Polandia lakukan.

Di perempatfinal China Open, Andreeva akan menantang petenis unggulan kelima, Zheng Qinwen atau petenis unggulan ke-34, Amanda Anisimova.

Artikel Tag: Tenis, China Open, Mirra Andreeva, Magda Linette

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/lanjutkan-performa-impresif-mirra-andreeva-tembus-perempatfinal-di-beijing
188  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini