Klaim Kemenangan Beruntun Ke-20, Anett Kontaveit Juarai St. Petersburg Open
Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Estonia, Anett Kontaveit sukses mengklaim kemenangan ke-20 secara beruntun di turnamen dalam ruangan usai lakoni final St. Petersburg Open musim 2022.
Petenis unggulan kedua menyabet gelar keempat secara beruntun di turnamen dalam ruangan setelah berjuang keras memetik kemenangan 5-7, 7-6, 7-5 atas petenis unggulan pertama, Maria Sakkari di St. Petersburg Open.
Pada laga yang mempertemukan dua petenis peringkat 10 besar, petenis peringkat 9 dunia membutuhkan waktu 2 jam 57 menit untuk mengatasi perlawanan sengit petenis peringkat 7 dunia, Sakkari. Ia tertinggal dengan peluang break di set kedua dan ketiga sebelum memenangkan gelar keenam dalam kariernya, lima di antaranya ia menangkan dalam tujuh bulan terakhir.
20 kemenangan beruntun yang petenis berkebangsaan Estonia klaim dimulai dengan memenangkan gelar di Ostrava musim lalu yang dilanjutkan dengan memenangkan gelar di Moskow dan Cluj-Napoca, pencapaian yang membawanya menembus peringkat 10 besar dan satu tempat di turnamen akhir musim, WTA Finals, di mana ia menjadi runner up setelah kalah dari Garbine Muguruza.
Sebelum memasuki final St. Petersburg Open, kedua petenis telah bertemu sebanyak 12 kali dan masing-masing petenis mengklaim enam kemenangan.
Namun, Kontaveit memenangkan dua pertemuan terakhir mereka, yakni di final Ostrava Open dan fase grup WTA Finals. Kini ia memetik tiga kemenangan secara beruntun, sehingga ia unggul 7-6 atas petenis berkebangsaan Yunani. Selain itu, kemenangan tersebut menjadi kemenangan ke-19 petenis berkebangsaan Estonia atas petenis peringkat 10 besar.
Sakkari telah begitu dekat mengakhiri puasa gelar sejak ia memenangkan gelar turnamen WTA untuk kali pertama di Rabat musim 2019. Tetapi harapan tersebut kandas oleh petenis unggulan kedua yang juga mengalahkannya di final Ostrava Open musim lalu.
Setelah memenangkan set pertama, Sakkari mempertahankan momentum ketika membuka set kedua dengan 2-0, tetapi petenis berkebangsaan Estonia tidak menyerah dan menyamakan kedudukan menjadi 3-3.
Setelah Kontaveit mengamankan dua peluang break point demi keunggulan 6-5, ia menciptakan set point di game selanjutnya, tetapi petenis unggulan pertama mengamankannya dan memaksakan babak tiebreak.
Di babak tiebreak, sepasang servis yang tidak bisa dikembalikan membuat petenis berkebangsaan Estonia unggul dengan 6/3 sebelum mengkonversi peluang set point ketiga ketika pengembalian backhand petenis unggulan pertama menyangkut di net.
Sakkari menyusun kembali kekuatan di awal set ketiga dan unggul dengan 2-0 dan mengamankan tiga break point demi keunggulan 4-1. Ia bahkan mendapatkan kesempatan emas untuk memenangkan pertandingan pada kedudukan 5-3, tetapi backhandnya malah mengecewakannya sehingga memberi kesempatan bagi petenis unggulan kedua untuk bangkit.
Kontaveit memanfaatkan situasi tersebut dengan baik dan membalikkan keadaan dengan menyambar keunggulan 6-5 sebelum mengklaim game pamungkas dan menjadi juara St. Petersburg Open musim 2022.
Artikel Tag: Tenis, St. Petersburg Open, Anett Kontaveit, Maria Sakkari
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/klaim-kemenangan-beruntun-ke-20-anett-kontaveit-juarai-st-petersburg-open
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini