Kejutkan Dunia Tenis, Rafael Nadal Umumkan Pensiun

Penulis: Dian Megane
Kamis 10 Okt 2024, 18:11 WIB
Kejutkan Dunia Tenis, Rafael Nadal Siap Gantung Raket

Rafael Nadal di Olimpade Paris tahun 2024 [image: getty images]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Rafael Nadal akan mengakhiri karier panjang yang telah ia bangun pada musim ini setelah melakoni kompetisi beregu putra, Davis Cup Finals musim 2024.

Dalam sebuah video yang diunggah melalui media sosial, mantan petenis peringkat 1 dunia mengkonfirmasi bahwa ia akan melakoni pertandingan terakhir di Davis Cup Finals yang akan digelar di Malaga, Spanyol. Keputusan tersebut diambil setelah melalui beberapa musim terakhir yang menantang bagi sang petenis yang mengalami sejumlah cedera. Ia belum berkompetisi di turnamen ATP sejak Olimpiade di Paris.

“Saya di sini untuk memberi tahu anda bahwa saya akan pensiun dari dunia tenis profesional,” ungkap Nadal.

“Kenyataannya adalah beberapa musim terakhir telah menjadi musim yang menyulitkan, terutama dua musim terakhir. Saya pikir saya tidak bisa bermain tanpa keterbatasan. Itu tentunya keputusan yang sulit. Salah satu hal yang membutuhkan waktu lama untuk saya memutuskannya.”

“Tetapi dalam kehidupan ini, semua hal memiliki awal dan akhir. Dan saya pikir ini waktu yang tepat untuk mengakhiri karier yang telah begitu panjang dan mendapatkan lebih banyak kesuksesan daripada yang pernah saya bayangkan.”

Petenis berusia 38 tahun merupakan salah satu petenis terbaik dalam sejarah dengan banyak pihak menganggapnya sebagai petenis terbaik sepanjang masa di clay-court. Ia telah memenangkan 22 gelar Grand Slam di sepanjang kariernya dengan 14 gelar di antaranya ia menangkan di French Open, Grand Slam yang ia dominasi untuk waktu yang cukup lama dan ia mencatatkan 112-4 di Grand Slam tersebut. Ia juga memenangkan Australian Open dan Wimbledon masing-masing sebanyak dua kali, ditambah empat gelar US Open.

Petenis berkebangsaan Spanyol mendapatkan reputasinya sebagai raja clay-court setelah 63 dari 93 gelar yang ia koleksi ia menangkan di clay-court. Selain itu, total ia menghabiskan 209 pekan sebagai petenis peringkat 1 dunia, pekan terbanyak keenam sebagai petenis peringkat 1 dunia sejak sistem peringkat diciptakan.

“Saya merasa sangat senang bahwa turnamen terakhir saya akan terjadi di Davis Cup Finals dan mewakili negara saya,” tambah Nadal.

“Saya pikir saya telah kembali ke titik awal karena salah satu kegembiraan saya sebagai petenis profesional adalah final Davis Cup di Seville musim 2004.”

Ia merupakan salah satu anggota Empat Besar yang mendominasi dunia tenis putra untuk waktu yang lama. Di antara keempat petenis tersebut, Novak Djokovic menjadi satu-satunya petenis yang masih aktif bermain.

“Saya merasa sangat beruntung untuk semua hal yang bisa saya alami. Saya ingin berterima kasih kepada semua dunia tenis, semua orang yang terlibat dengan olahraga ini, rekan-rekan sesama petenis, terutama lawan-lawan berat saya,” tutur Nadal.

“Saya menghabiskan banyak waktu bersama mereka dan saya melewati banyak momen yang akan saya ingat di sisa hidup saya. Membicarakan tentang tim saya sedikit lebih menyulitkan bagi saya, karena pada akhirnya, tim saya telah menjadi bagian yang sangat penting dalam hidup saya. Mereka bukan hanya rekan kerja. Mereka adalah teman.”

“Dan pada akhirnya, para penggemar. Saya tidak bisa cukup berterima kasih untuk apa yang telah anda berikan. Anda memberi saya energi yang saya butuhkan setiap saat, sungguh.”

“Semua hal yang telah saya alami adalah mimpi yang menjadi nyata. Saya pergi dengan ketenangan pikiran karena telah memberikan yang terbaik, telah berusaha dengan segala cara. Saya hanya bisa mengakhiri dengan mengatakan, 1000. Terima kaasih kepada semuanya dan sampai jumpa.”

Nadal menjadi petenis putra pertama dalam sejarah yang menyelesaikan karier Grand Slam sebanyak dua kali dan memenangkan dua medali emas Olimpiade. Ia setidaknya memenangkan satu gelar setiap musim antara musim 2004 sampai musim 2022. Total, ia telah memenangkan 1080 pertandingan, kemenangan terbanyak keempat setelah Novak Djokovic, Roger Federer, dan Jimmy Connors.

Artikel Tag: Tenis, Rafael Nadal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/kejutkan-dunia-tenis-rafael-nadal-umumkan-pensiun
346  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini