J. J. Wolf Pukul Mundur Frances Tiafoe Dari Dallas Open
Berita Tenis: J. J. Wolf memasuki Dallas Open dengan menghuni peringkat tertinggi dalam kariernya sampai saat ini, peringkat 43 dunia, sebagian besar setelah ia melenggang ke babak keempat Australian Open musim 2023.
Kini melenggang ke semifinal kedua dalam kariernya, petenis tuan rumah akan naik ke peringkat 37 dunia pada pekan depan.
Petenis berusia 24 tahun menemukan formula kemenangan untuk menumbangkan rekan senegaranya, Frances Tiafoe dengan 4-6, 6-3, 6-4 di perempatfinal Dallas Open, kemenangan terbaik dalam kariernya sampai saat ini dengan melihat peringkat petenis yang ia kalahkan.
Setelah kehilangan servisnya sebanyak dua kali di set pertama, petenis unggulan keenam tidak menghadapi peluang break point lain sampai ia berpeluang untuk menutup pertandingan. Tertinggal dengan kedudukan 15/40, ia menggunakan ace dan forehand impresif demi memaksakan deuce, lalu menyelesaikan pertandingan dengan menembakkan ace ke-11 pada peluang match point keduanya.
“Saya biasanya tidak berpikir tentang hasil akhir, jadi, saya hanya menyerap energi para penonton dan memainkan setiap poin sekeras mungkin,” ungkap Wolf tentang cara ia bangkit.
Petenis tuan rumah menyelesaikan pertandingan dengan 26 winner dan melakukan sepuluh unforced error. Ia juga memenangkan 82 persen poin dari servis pertamanya.
Wolf akan bertemu rekan senegaranya yang lain di semifinal Dallas Open, petenis unggulan kelima, John Isner yang menundukkan petenis berkebangsaan Ekuador, Emilio Gomez dengan 7-6, 7-5.
Dalam perjalanan kembali ke semifinal di Dallas untuk kali kedua secara beruntun, Isner juga menorehkan rekor tersendiri. Ia memenangkan babak tiebreak ke-500 dalam kariernya, tepatnya mencatatkan 500-319. Pencapaian tersebut bahkan melampaui pencapaian Roger Federer yang memenangkan 466 babak tiebreak di sepanjang kariernya.
Sementara petenis unggulan pertama, Taylor Fritz menyisihkan petenis unggulan ketujuh sekaligus rekan senegaranya, Marcos Giron dengan 7-6, 3-6, 6-3, sehingga ia membalaskan kekalahan yang ia alami di babak dan turnamen yang sama satu musim lalu ketiika melawan Giron.
Dengan satu peluang break point yang ia ciptakan, Fritz mendominasi servisnya setelah menciptakan sembilan ace dan memenangkan 82 persen poin dari servis pertamanya.
Demi satu tempat di final Dallas Open, Fritz akan bertemu petenis berkebangsaan Cina, Wu Yibing. Melakoni perempatfinal turnamen ATP pertama dalam kariernya, Wu membungkam petenis unggulan kedelapan, Adrian Mannarino dengan 6-3, 6-4.
Artikel Tag: Tenis, Dallas Open, J. J. Wolf, Frances Tiafoe, John Isner, Taylor Fritz
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/j-j-wolf-pukul-mundur-frances-tiafoe-dari-dallas-open
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini