Iga Swiatek Temukan Kejutan Manis Dalam Trofi US Open

Penulis: Dian Megane
Minggu 11 Sep 2022, 21:14 WIB
Iga Swiatek terima kejutan manis dalam trofi US Open

Iga Swiatek ketika menemukan kejutan dalam trofi US Open

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Setelah memenangkan gelar US Open untuk kali pertama dalam kariernya, petenis berkebangsaan Polandia, Iga Swiatek menerima kejutan manis.

Petenis peringkat 1 dunia memenangkan gelar Grand Slam ketiga dalam kariernya setelah menumbangkan petenis berkebangsaan Tunisia, Ons Jabeur dengan dua set langsung di final US Open musim 2022. Ia pun menjadi petenis berkebangsaan Polandia pertama yang memenangkan gelar Grand Slam di New York. Ia juga menjadi petenis putri termuda yang memenangkan tiga gelar Grand Slam sejak Maria Sharapova musim 2008.

Menuju akhir konferensi pers, moderator mengatakan kepada petenis peringkat 1 dunia, “Saya diberi tahu jika anda membuka trofinya, mungkin akan ada sesuatu di dalamnya.”

Swiatek menuturkan, “Anda bercanda, bukan?”

Petenis berusia 21 tahun pun membuka tutup trofi tersebut dan merasa senang ketika ia menemukan tiramisu di dalamnya.

“Begitu menyenangkan. Saya akan membuatnya kotor,” canda Swiatek.

Chris Widmaier, yang menjabat sebagai direktur komunikasi di USTA, menjelaskan di balik kejutan manis tersebut.

“Kami menyadari bahwa anda selalu memeriksa trofi anda. Kali ini kami ingin anda menemukan sesuatu. Itu dari US Open,” ungkap Widmaier.

Petenis berkebangsaan Polandia pun berterima kasih kepada Widmaier dan menyatakan bahwa ia benar-benar mengapresiasi gestur tersebut, terutama karena ia belum makan apapun.

“Terima kasih. Saya benar-benar mengapresiasinya, terutama karena saya belum makan apapun,” tutur Swiatek sambil tersenyum.

Gelar US Open merupakan gelar ketujuh petenis peringkat 1 dunia pada musim 2022. Ia pun menjadi petenis pertama yang memenangkan tujuh gelar atau lebih dalam satu musim sejak Serena Williams pada musim 2014.

Gelar pertama petenis berkebangsaan Polandia pada musim 2022 adalah gelar Qatar Open di Doha. Setelah itu, ia menorehkan Sunshine Double karena ia memenangkan gelar di Indian Wells dan Miami. Kedigdayaannya berlanjut ketika memasuki musim clay-court setelah ia memenangkan gelar di Stuttgart sebelum mempertahankan gelar di Roma.

Petenis berusia 21 tahun memenangkan gelar keenam pada musim ini di French Open. Tetapi ia tidak mengantongi hasil yang begitu baik menuju US Open sebelum akhirnya ia memenangkan gelar Grand Slam ketiga dalam kariernya.

Swiatek mempertahankan posisi di peringkat 1 dunia dan akan mencapai lebih dari 10.000 poin ketika daftar peringkat baru dirilis pada hari Senin (12/9). Sampai saat ini pada musim 2022, ia telah mencatatkan 57-7.

Artikel Tag: Tenis, US Open, Iga Swiatek

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/iga-swiatek-temukan-kejutan-manis-dalam-trofi-us-open
1072  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini