Hasil US Open: Caroline Wozniacki Susah Payah Tekuk Petra Kvitova

Penulis: Dian Megane
Kamis 31 Agu 2023, 17:42 WIB
Hasil US Open: Caroline Wozniacki Petik Kemenangan Ini Sejak Pensiun

Caroline Wozniacki

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Mantan petenis peringkat 1 dunia, Caroline Wozniacki memetik kemenangan pertama atas petenis peringkat 20 besar sejak ia keluar dari masa pensiun.

Pada laga yang mempertemukan dua juara Grand Slam, petenis berkebangsaan Denmark berjuang ekstra keras demi melumpuhkan petenis unggulan ke-11, Petra Kvitova dengan hasil ketat 7-5, 7-6 di babak kedua US Open musim 2023.

Runner up US Open musim 2009 dan 2014 membutuhkan waktu 2 jam 8 menit demi menekuk petenis yang telah dua kali menjuarai Wimbledon, Kvitova.

“Sungguh mengagumkan bisa mengalahkan petenis yang mengagumkan dan juara seperti Petra,” ungkap Wozniacki.

“Yang pasti ketika memasuki pertandingan itu, saya tahu bahwa saya memiliki peluang untuk menang dan saya mempercayai diri saya sendiri. Di waktu yang sama, ia melalui musim yang cukup memukau. Ia petenis peringkat 11 dunia, sangat senang bermain di hard-court. Saya tahu itu akan menjadi pertandingan yang sangat sengit dan saya harus melakoni permainan terbaik saya.”

Juara Australian Open musim 2018 baru kembali beraksi di turnamen WTA tiga pekan lalu di Montreal setelah ia menggantungkan raket selama tiga musim setengah. Selama vakum dari dunia tenis, ia telah melahirkan dua orang anak, Olivia dan James.

Petenis berkebangsaan Denmark mencatatkan 1-2 dari tiga pertandingan yang ia lakoni di Montreal dan Cincinnati. Tetapi kini, ia tampak menemukan dirinya sendiri lagi dengan lolos ke babak ketiga Grand Slam.

US Open menjadi Grand Slam pertama mantan petenis peringkat 1 dunia sejak ia kalah di babak ketiga Australian Open musim 2020 melawan Ons Jabeur. Kemenangan atas Kvitova pekan ini menandai kemenangan ke-40 sang petenis di US Open. Ia kini menjadi petenis pertama Denmark, baik nomor putri maupun putra, yang mengantongi 40 kemenangan di Grand Slam tersebut sejak Open Era.

Pertemuan tersebut merupakan pertemuan teranyar di antara kedua bintang tenis pada rivalitas yang dimulai sejak musim 2009. Memasuki pertemuan kali ini, Kvitova unggul dalam head to head mereka dengan 8-7, tetapi kali ini, petenis berkebangsaan Denmark tampil lebih baik daripada juara di Miami awal musim ini.

Di pertandingan tersebut, petenis unggulan ke-11 menciptakan 38 winner, lebih banyak daripada 22 winner yang mengalir dari raket Wozniacki, tetapi petenis berkebangsaan Denmark bermain dengan lebih rapi. Ia hanya melakukan 13 unforced error, tetapi petenis berkebangsaan Ceko bahkan melakukan 39 unforced error.

Di babak ketiga US Open, Wozniacki akan melakoni pertemuan pertama melawan petenis tuan rumah, Jennifer Brady yang menumbangkan petenis unggulan ke-24, Magda Linette dengan 6-1, 2-6, 6-2.

Brady juga baru kembali berkompetisi pada musim panas tahun ini setelah melewatkan dua musim terakhir karena cedera.

Artikel Tag: Tenis, US Open, Caroline Wozniacki, Petra Kvitova, Jennifer Brady

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasil-us-open-caroline-wozniacki-susah-payah-tekuk-petra-kvitova
942  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini