Hasil US Open: Carlos Alcaraz Atasi Tantangan Dan Evans
Berita Tenis: Kampanye Carlos Alcaraz di US Open musim 2023 menghadapi tantangan pertama, tetapi usaha mempertahankan gelar di New York masih terus berlanjut bagi petenis berkebangsaan Spanyol.
Menghadapi petenis unggulan untuk kali pertama di US Open musim ini, petenis unggulan pertama harus bermain sedikit lebih keras sebelum menumbangkan petenis berkebangsaan Inggris, Dan Evans dengan 6-2, 6-3, 4-6, 6-3, sehingga kini ia melenggang ke babak keempat di New York untuk kali ketiga secara beruntun.
Petenis peringkat 1 dunia harus memperlihatkan permainan kelas dunia demi mengatasi petenis unggulan ke-26, Evans. Konsistensi dan kekuatan petenis berkebangsaan Spanyol pada akhirnya menjadi kunci yang membantunya melalui laga yang bertahan selama 3 jam 10 menit.
“Ia petenis yang lihai. Ia selalu ingin mendekati area net. Slice yang impresif, sentuhan yang cantik,” komentar Alcaraz tentang Evans. “Saya pikir permainan saya juga impresif, jadi, kami memainkan permainan yang cukup apik. Saya pikir orang-orang menyukainya. Kami melakoni poin-poin memukau, pukulan-pukulan mengagumkan, banyak situasi yang mungkin berbeda dibandingkan pertandingan lain. Saya merasa benar-benar gembira bisa melaluinya dan sekali lagi melakoni babak keempat di US Open.”
Evans berjuang habis-habisan di set ketiga demi menjadi petenis pertama yang mampu merebut satu set dari petenis berkebangsaan Spanyol di New York musim ini, tetapi petenis peringkat 1 dunia pada akhirnya terlalu konsisten bagi petenis unggulan ke-26.
Petenis berkebangsaan Inggris melesatkan 28 winner di sepanjang pertandingan, sedangkan juara bertahan menghasilkan 60 winner dalam perjalanan mendominasi head to head mereka dengan 3-0.
“Kami memainkan sejumlah poin luar biasa yang membuat kami tersenyum,” tambah Alcaraz. “Daniel juga. Sungguh luar biasa bisa menyaksikan hal itu di lapangan. Yang pasti, kami juga bermain untuk membuat orang-orang gembira, menghibur mereka, dan berusaha membuat pertandingannya menyenangkan.”
Tantangan selanjutnya bagi petenis berusia 20 tahun yang mengincar gelar Grand Slam ketiga dalam kariernya, adalah petenis berkebangsaan Italia, Matteo Arnaldi. Pertemuan tersebut akan menjadi pertemuan pertama di antara dua petenis yang pernah melakoni Next Gen ATP Finals musim 2022.
“Tentu saya fokus hari demi hari,” tutur Alcaraz. “Mempertahankan gelar di sini adalah target bagi saya. Saya tahu tidak ada seorang pun yang mempertahankan gelar di sini sejak Roger Federer, jadi, saya ingin menjadi bagian dari sejarah turnamen ini bersama Roger. Itu target utama saya dan saya menantikannya.”
Arnaldi membukukan satu tempat di babak keempat pada debutnya di US Open usai melumpuhkan petenis unggulan ke-16, Cameron Norrie dengan 6-3, 6-4, 6-3.
Kemenangan tersebut merupakan langkah besar lain bagi Arnaldi yang kini mencatatkan 13-9 setelah melenggang ke babak keempat Grand Slam untuk kali pertama dalam kariernya.
Artikel Tag: Tenis, US Open, Carlos Alcaraz, Dan Evans, Matteo Arnaldi
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/hasil-us-open-carlos-alcaraz-atasi-tantangan-dan-evans
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini