Erika Andreeva Permalukan Petenis Unggulan Pertama Di Monterrey
Berita Tenis: Erika Andreeva menyebabkan kekalahan mengejutkan di babak kedua Monterrey Open musim 2024 setelah ia membungkam petenis unggulan pertama.
Petenis peringkat 89 dunia secara mengejutkkan mampu menaklukkan petenis AS, Danielle Rose Collins dengan 1-6, 6-3, 6-3 di babak kedua Monterrey Open yang berlangsung selama 1 jam 51 menit.
Kemenangan tersebut menjadi kemenangan pertama petenis berusia 20 tahun atas petenis peringkat 20 dunia sekaligus menjadi kemenangan yang mengantarkannya ke perempatfinal turnamen WTA untuk kali pertama dalam kariernya.
“Setiap kali saya bertanding melawan petenis sepertinya, saya berusaha untuk tidak memikirkan tentang peringkat mereka, karena itu memberi lebih banyak tekanan terhadap saya,” ungkap Andreeva.
“Bisakah saya melakukannya? Dan, saya harus memanfaatkan semua peluang yang saya dapat. Tetapi kali ini saya berpikir, baiklah, saya hanya akan memukul bola kuning dan saya tidak peduli siapa yang saya lawan.”
Kakak dari petenis berusia 17 tahun yang menjadi semifinalis French Open, Mirra, harus bangkit dari kekalahan yang berat sebelah di set pertama. Rose Collins yang bermain untuk kali pertama sejak melenggang ke perempatfinal di Olimpiade Paris beberapa pekan lalu, menembakkan 12 winner dalam perjalanan memenangkan set tersebut.
Namun petenis berusia 20 tahun mampu menyesuaikan diri dengan kecepatan Rose Collins di set kedua dan mampu merebut kontrol pertandingan dengan menggunakan sudut yang tepat dan dropshot memukau. Membuka lapangan dengan perubahan arah yang cepat, ia menembakkan 12 winner di sepanjang set kedua dan ketiga, sementara performa petenis unggulan pertama, termasuk melakukan 27 unforced error di dua set terakhir, lebih banyak dibandingkan sepuluh unforced error yang ia lakukan di set pertama.
“Sejujurnya, set pertama hanya berjalan dengan sangat cepat,” tambah Andreeva. “Ia juga bermain dengan memukau. Saya mendorong diri saya sendiri untuk tampil lebih agresif dan menembakkan pukulan impresif untuk membuatnya kurang nyaman.”
Memperebutkan satu tempat di semifinal Monterrey Open, Andreeva selanjutnya akan bertemu petenis berkebangsaan Selandia Baru, Lulu Sun atau petenis berkebangsaan Argentina, Maria Lourdes Carle.
Sementara Renata Zarazua membukukan laga babak kedua melawan petenis unggulan ketiga, Ekaterina Alexandrova setelah petenis berkebangsaan Meksiko membungkam Victoria Rodriguez dengan 6-1, 6-4.
Artikel Tag: Tenis, Monterrey Open, Erika Andreeva, Danielle Rose Collins
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/erika-andreeva-permalukan-petenis-unggulan-pertama-di-monterrey
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini