Botic van de Zandschulp Dan Tallon Griekspoor Kompak Ke Semifinal Di Pune

Penulis: Dian Megane
Jumat 06 Jan 2023, 09:25 WIB
Botic van de Zandschulp dan Tallo Griekspoor kompak melangkah ke semifinal di Pune

Botic van de Zandschulp

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Botic van de Zandschulp dan Tallo Griekspoor menorehkan sejarah bagi dunia tenis Belanda di Maharashtra Open, Pune musim 2023.

Kedua petenis berkebangsaan Belanda kompak menjejakkan kaki di semifinal Maharashtra Open. Mereka menjadi petenis putra Belanda pertama yang lolos ke semifinal di turnamen yang sama sejak Dennis Van Scheppingen dan Martin Verkerk di Amersfoort musim 2004.

“Sudah cukup lama,” ungkap van de Zandschulp terkait pencapaian tersebut. “Saya tidak bisa ingat seberapa hal itu, tetapi ini cukup baik bagi negara kami.”

Sementara petenis unggulan kedua membukukan satu tempat di semifinal Maharashtra Open berkat kemenangan meyakinkan 6-4, 6-2 atas petenis berkebangsaan Jerman, Maximilian Marterer, Griekspoor diuntungkan dengan pengunduran diri sang lawan sekaligus petenis unggulan pertama, Marin Cilic yang mengalami cedera lutut.

Petenis unggulan kedua belum kehilangan satu set pun selama melakoni turnamen di Pune musim 2023 setelah ia mengalahkan petenis berkebangsaan Italia, Flavio Cobolli dengan dua set langsung di laga pertamanya.

Setelah menghadapi enam peluang break point di laga pertama, petenis peringkat 35 dunia tidak menghadapi satu pun peluang break point melawan Marterer dan ia memenangkan 85 persen poin dari servis pertamanya.

“Saya servis dengan baik. Selalu membantu ketika anda servis dengan apik dan anda mendapatkan banyak poin cuma-cuma. Saya benar-benar konsisten, lebih konsisten daripada pertandingan terakhir saya. Jadi, saya merasa senang dengan hal itu,” tambah van de Zandschulp.

Petenis berusia 27 tahun akan berusaha melenggang ke final turnamen ATP kedua dalam kariernya setelah di Munich musim 2022 (kalah dari Holger Rune) ketika ia menghadapi petenis berkebangsaan Perancis, Bennjamin Bonzi yang membungkam petenis unggulan keenam, Filip Krajinovic dengan 7-6, 6-4.

Musim 2022, van de Zandschulp melenggang ke tiga semifinal, tetapi ia masih mencari gelar turnamen ATP pertama dalam kariernya.

Sementara Griekspoor akan berhadapan dengan petenis unggulan kedelapan, Aslan Karatsev demi satu tempat di partai puncak.

Karatsev tampil perkasa ketika menyambar kemenangan telak 6-1, 6-2 atas petenis berkebangsaan Spanyol, Pedro Martinez. Ia memenangkan keenam set yang ia lakoni pada pekan ini dan akan berusaha untuk mempertahankan kemenangan beruntun tersebut di semifinal.

Artikel Tag: Tenis, Maharashtra Open, Botic Van de Zandschulp, Tallon Griekspoor

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/botic-van-de-zandschulp-dan-tallon-griekspoor-kompak-ke-semifinal-di-pune
749  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini