Berita Tenis: Kemenangan Bersejarah Bagi Darian King Di Memphis
Ligaolahraga - Berita Tenis: Darian King, yang baru saja terkualifikasi dalam undian utama turnamen ATP keduanya, secara mengejutkan mampu menaklukkan petenis unggulan kelima, Bernard Tomic dan menjadi petenis Barbados pertama di Open Era yang memenangkan pertandingan turnamen ATP.
Petenis peringkat 140 dunia yang berusia 24 tahun tersebut menang dengan 6-4, 6-4. “Bertanding melawan Bernard, petenis unggulan kelima, seperti mimpi yang menjadi nyata, terutama bermain di Centre Court,” seru King.
“Disiplin di Barbados tidak sebesar di negara lain, jadi datang dari sana dan berkompetisi melawan para petenis handal seperti Bernard, seperti yang anda lihat merupakan perkembangan yang begitu besar. Saya lega bisa mendapatkan kemenangan ATP pertama saya.”
“Setidaknya saya sudah bergelut selama 3 tahun di ajang Futures dan saya mendapatkan gebrakan pertama saya di Cali, Kolombia, dalam ajang Challenger melawan petenis peringkat 50 besar, Victor Estrella Burgos. Lalu saya mulai meyadari bahwa saya bisa bermain tenis. Saya senang bisa mempersembahkan kemenangan ini bagi Barbados. Saya berlatih begitu keras untuk momen seperti ini.”
Sementara petenis tuan rumah, Ryan Harrison membukukan pertandingan babak kedua melawan rekan senegaranya yang diunggulkan di posisi ketiga, Sam Querrey. Petenis peringkat 62 dunia, Harrison memenangkan 85 persen poin dari servis pertamanya untuk mengalahkan petenis Rusia, Konstantin Kravchuk dengan 6-3, 7-5.
“Set pertama berlangsung cukup mudah. Persentase servis pertama saya tinggi. Saya banyak menghasilkan ace dan saya merasa saya mengontrol tempo pertandingan. Tetapi hal tersebut berubah di set kedua. Sebenarnya ketika saya menutup set pertama, saya melakukan dua pelanggaran ganda dan itu memberi lawan sedikit harapan. Hal itu memberinya kepercayaan diri dan energy saya di awal set kedua sedikit turun,” jelas Harrison.
Di pertandingan lain, Matthew Ebden memenangkan pertandingan melawan Peter Polansky asal Kanada dengan 6-7, 6-3, 6-1. Petenis berkebangsaan Australia tersebut masih harus menunggu pemenang pertandingan antara petenis unggulan kedelapan, Yen Hsun Lu melawan Taylor Fritz untuk menjadi lawannya di babak kedua.
Artikel Tag: Tenis, Memphis Open, Darian King, Bernard Tomic, Ryan Harrison, Taylor Fritz, Sam querrey, Konstantin Kravchuk, Victor Estrella Burgos
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/berita-tenis-kemenangan-bersejarah-bagi-darian-king-di-memphis
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini