Berita Tenis: Dominic Thiem Masuk ke Perempat Final Moselle Open 2016
Ligaolahraga - Berita Tenis: Dominic Thiem semakin dekat lolos ke Barclays ATP World Tour Finals dengan kemenangan di Moselle Open, Metz pada hari Rabu (21/9). Pemain Austria berusia 23 tahun tersebut menumbangkan Peter Gojowczyk asal Jerman dengan 7-5, 7-6, sekaligus membalas kekalahannya dari Gojowczyk di Doha tahun 2014.
Thiem harus mundur dari pertandingan babak keempat melawan Juan Martin del Potro di US Open karena cedera kaki kanan yang dideritanya.
Tetapi pemain peringkat 10 dunia tersebut bergerak dengan bebas dan tidak menunjukkan tanda-tanda akan cedera yang dialaminya tersebut selama debutnya di Moselle Open.
Pemain yang menggunakan tangan kanan tersebut menghasilkan 12 ace dan tidak menghadapi break poin dalam pertandingan yang berlangsung selama 88 menit.
Thiem tengah berusaha mendapatkan kualifikasi Barclays ATP World Tour Finals untuk pertama kalinya. Sekarang ini ia berada di posisi ketujuh dalam Emirates ATP Race To Londin.
Tiga pemain – Novak Djokovic, Andy Murray, dan Stan Wawrinka – telah memastikan lolos ke Barclays ATP World Tour Finals, yang akan diselenggarakan pada 13 – 20 November di The O2, London.
Di perempat final Moselle Open, Thiem akan berhadapan dengan pemain unggulan keenam Gilles Muller, yang memenangkan 82 persen dari service point-nya untuk mengalahkan pemain asal Georgia, Nikoloz Basilashvili dengan 6-4, 6-2 dalam waktu 56 menit.
Sementara itu, pemain unggulan kedelapan, Nicolas Mahut menyingkirkan Quentin Halys dengan 6-3, 6-4. Mahut bertanding di Metz untuk tahun ke-11 secara beruntun dan kali ke-13 dalam 14 tahun terakhir.
Di babak kedua, Mahut yang berusia 34 tahun akan bertemu dengan Illya Marchenko asal Ukraina, yang mengamankan dua match poin di set penentu untuk menaklukkan Andreas Seppi dengan 6-7, 6-3, 7-6 dalam waktu 2 jam 28 menit.
Di pertandingan lainnya, Julien Benneteau mencapai perempat final keduanya di musim ini dengan mengalahkan Dustin Brown asal Jerman dengan hasil 6-3, 6-4. Di perempat final, Benneteau akan menghadapi pemain satu negaranya, Pierre Hugues Herbert atau pemain unggulan ketiga, Lucas Pouille.
Artikel Tag: Tenis, Moselle Open, Dominic Thiem, Juan Martin Del Potro, Novak Djokovic, Andy Murray, Stan Wawrinka, Gilles Muller, Nicolas Mahut, Illya Marchenko, Julien Benneteau, Dustin Brown
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/berita-tenis-dominic-thiem-masuk-ke-perempat-final-moselle-open-2016
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini