Aryna Sabalenka Hantam Zhang Shuai Di Stuttgart Open
Berita Tenis: Mengawali Stuttgart Open musim 2021, petenis berkebangsaan Belarusia, Aryna Sabalenka langsung tancap gas dan tidak memberi banyak peluang kepada lawan.
Melakoni pertandingan pertama di clay-court pada musim ini, petenis unggulan kelima hanya membutuhkan waktu 66 menit untuk melumpuhkan petenis berkebangsaan Cina, Zhang Shuai dengan hasil impresif 6-2, 6-2.
Dalam kemenangan tersebut, petenis peringkat 7 dunia menghasilkan 23 winner, jauh lebih banyak daripada Zhang yang hanya menembakkan 10 winner.
“Saya melakukan semua hal yang bisa saya lakukan di pertandingan ini. Zhang juga berusaha untuk berjuang demi setiap poin,” ungkap Sabalenka.
“Pertandingan pertama di clay-court kadang-kadang bisa menyulitkan, jadi, saya hanya berusaha untuk tetap fokus dari awal sampai akhir pertandingan dan melakukan hal yang terbaik. Saya merasa senang mendapatkan kemenangan ini. Saya pikir, servis saya banyak membantu saya di pertandingan kali ini.”
Juara di Abu Dhabi awal musim 2021, Sabalenka tampil untuk kali pertama di Stuttgart Open dan ia akan berhadapan dengan petenis tuan rumah, Anna Lena Friedsam demi satu tempat di perempatfinal.
Petenis peringkat 40 dunia, Lena Friedsam hanya kehilangan dua game saja ketika mengaramkan petenis berkebangsaan Norwegia, Ulrikke Eikeri dengan 6-2, 6-0 pada laga yang mempertemukan dua qualifier.
“Saya pikir saya melakoni nomor ganda beberapa musim lalu dengan bertanding melawannya, tetapi saya belum pernah bertemu dengannya di nomor tunggal,” tukas Sabalenka tentang lawannya di babak kedua, Lena Friedsam.
“Saya sedikit menyaksikan pertandingannya sebelum saya pergi ke lapangan latihan. Ia petenis handal yang berjuang demi setiap poin dan saya menantikan pertandingan itu.”
Sementara itu, rekan senegara Lena Friedsam, Laura Siegemund membukukan laga babak kedua Stuttgart Open melawan petenis peringkat 1 dunia, Ashleigh Barty.
Petenis peringkat 58 dunia, Siegemund harus berjuang ekstra keras demi menyisihkan rekan senegara yang kini menghuni peringkat 126 dunia, Mona Barthel dengan 6-4, 3-6, 6-1.
Sementara petenis unggulan keempat, Elina Svitolina akan mengawali Stuttgart Open dengan turun di babak kedua melawan petenis tuan rumah yang telah mengantongi tiga gelar Grand Slam, Angelique Kerber atau lucky loser asal Georgia, Ekaterine Gorgodze.
Artikel Tag: Tenis, Stuttgart Open, Aryna Sabalenka, Zhang Shuai, Anna Lena Friedsam, Laura Siegemund
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/aryna-sabalenka-hantam-zhang-shuai-di-stuttgart-open
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini