Aryna Sabalenka Buyarkan Mimpi Mirra Andreeva Di Madrid

Penulis: Dian Megane
Senin 01 Mei 2023, 21:59 WIB
Aryna Sabalenka Hentikan Gebrakan Mirra Andreeva Di Madrid

Aryna Sabalenka

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Aryna Sabalenka mengakhiri mimpi petenis berusia 16 tahun, Mirra Andreeva di Madrid Open musim 2023 dengan mengklaim kemenangan meyakinkan 6-3, 6-1 di babak keempat.

Kemenangan tersebut menempatkan juara Madrid Open musim 2021 di perempatfinal turnamen WTA level 1000 tersebut untuk kali kedua dalam kariernya. Ia kini melenggang setidaknya ke perempatfinal di ketujuh turnamen yang ia lakoni pada musim ini dengan mencatatkan 26-4.

Sementara Andreeva petenis termuda yang pernah melenggang ke babak keempat turnamen WTA level 1000, kalah untuk kali pertama di pertandingan profesional pada musim ini. Setelah memenangkan turnamen ITF W60 pada bulan April, ia menaklukkan Leylah Annie Fernandez, Beatriz Haddad Maia, dan Magda Linette di Madrid, sehingga ia mengantongi 16 kemenangan secara beruntun.

Pada laga yang mempertemukan juara Australian Open musim 2023 dan finalis Australian Open kategori junior pada musim yang sama, petenis unggulan kedua tampil meyakinkan, baik dilihat dari kekuatan dan pengalaman. Andreeva memenangkan pertemuan pertama melawan petenis peringkat 50 besar ketika melawan Annie Fernandez, lalu memenangkan dua pertemuan pertama melawan petenis peringkat 20 besar ketika melawan Haddad Maia dan Linette. Tetapi untuk kali pertama ia menghadapi petenis peringkat 10 besar.

Meski begitu, petenis berusia 16 tahun mengawali dengan cukup impresif setelah ia merebut keunggulan 3-1. Tetapi Sabalenka tidak tinggal diam dan mulai mengejar sehingga kedudukan menjadi 3-2. Dari kedudukan tersebut, langkah petenis unggulan kedua tidak terbendung hingga akhirnya unggul dengan satu set, sebelum tampil lebih dominan di set kedua.

Menantikan Sabalenka di perempatfinal Madrid Open adalah Mayar Sherif setelah petenis peringkat 59 dunia mengeleminasi petenis unggulan ke-24, Elise Mertens dengan 6-4, 0-6, 6-4 dalam waktu 2 jam 53 menit.

Kemenangan tersebut meneruskan jalan memukau bagi petenis berkebangsaan Mesir, Sherif. Petenis berusia 26 tahun menjadi petenis pertama yang dari negaranya yang menembus peringkat 100 besar pada Agustus 2021, menembus peringkat 50 besar pada Mei 2022, dan memenangkan gelar turnamen WTA untuk kali pertama pada Oktober musim lalu.

Kini, Sherif menjadi petenis berkebangsaan Mesir pertama yang pernah melenggang ke perempatfinal turnamen WTA level 1000.

Artikel Tag: Tenis, Madrid Open, Aryna Sabalenka, Mirra Andreeva, Mayar Sherif

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/aryna-sabalenka-buyarkan-mimpi-mirra-andreeva-di-madrid
937  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini