Andy Murray Akui Tak Layak Menang Usai Lakukan Ini Di Paris Masters
Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Inggris, Andy Murray tidak menemukan hasil yang ia cari melawan Dominik Koepfer di babak pertama Paris Masters musim 2021.
Meskipun menciptakan tujuh peluang match point, juara Paris Masters musim 2016 kalah tiga set dari petenis berkebangsaan Jerman, Koepfer. Usai kekalahan tersebut, ia merasa ia tidak layak untuk memenangkan pertandingan tersebut berdasarkan peluang yang ia sia-siakan.
Hal yang pasti, petenis berusia 34 tahun telah mengalami kemajuan cukup pesat di turnamen ATP dalam dua bulan terakhir. Tetapi, ia masih kurang mujur untuk memetik kemenangan usai melakoni cukup banyak pertandingan sengit. Bahkan, kekalahan di awal babak Paris Masters musim ini menambah panjang daftar kekalahannya pada musim ini di awal-awal turnamen.
Setelah memenangkan set pertama melawan Koepfer, mantan petenis peringkat 1 dunia terpacu untuk memenangkan pertandingan dengan dua set langsung. Tetapi seiring berjalannya pertandingan, ia malah kehilangan kontrol pertandingan.
Oleh karena itu, meskipun menciptakan tujuh peluang match point, petenis yang telah mengantongi dua gelar Grand Slam gagal memenangkan babak pertama Paris Masters musim ini. Setelah itu, ia mengakui bahwa permainannya belum cukup baik.
“Saya pikir saya tidak layak menang. Saya mendapatkan peluang untuk melakukannya, tetapi cara saya bermain tidak cukup baik,” aku Murray.
Lebih jauh lagi, petenis berkebangsaan Inggris menyatakan bahwa kekalahan pahit tersebut tidak menyebabkan perubahan pada jadwalnya yang akan datang. Selain itu, ia telah menantikan pra-musim demi mempersiapkan diri kembali beraksi pada musim depan.
“Saya tidak mengubah rencana saya. Saya akan bermain di Stockholm Open seperti yang telah saya katakan, lalu saya akan mempersiapkan diri demi musim depan,” tambah Murray.
Mantan petenis peringkat 1 dunia menerima bahwa ia telah melakoni banyak turnamen secara beruntun, tetapi tidak bisa melangkah jauh di semua turnamen tersebut. Ia bahkan mengakui bahwa ia telah melakoni banyak pertandingan panjang seperti ketika ia bertanding melawan Koepfer.
Seperti rencananya, petenis berkebangsaan Inggris kini akan terbang ke Swedia dan berkompetisi di Stockholm Open yang akan dimulai pada 7 November.
Tanpa diragukan, Murray harus menerima banyak kekalahan pahit pada musim 2021. Meskipun begitu, ia terus kembali dan memperlihatkan performa mumpuni di hadapan para penonton. Oleh karena itu, ia ingin mengakhiri musim ini dengan catatan positif di Stockholm Open. Melihat kemajuan pesatnya, tidak akan mengejutkan jika melihatnya melangkah lebih jauh di Stockholm.
Artikel Tag: Tenis, paris masters, Stockholm Open, Andy Murray, Dominik Koepfer
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/andy-murray-akui-tak-layak-menang-usai-lakukan-ini-di-paris-masters
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini