Menpora Berharap Kehadiran Red Sparks Tngkatkan Prestasi Voli Indonesia

Penulis: Senja Hanan
Rabu 17 Apr 2024, 19:15 WIB
Menpora Berharap Kehadiran Red Sparks Tngkatkan Prestasi Voli Indonesia

Menpora Berharap Kehadiran Red Sparks Tngkatkan Prestasi Voli Indonesia

Ligaolahraga.com -

Berita Voli: Menpora Dito Ariotedjo mengatakan sambut kehadiran Red Sparks. Tim voli asal Korea Selatan diharapkan bisa tingkatkan prestasi voli Indonesia.

"Ini lah momentum yang kita ambil agar ke depan liga voli Indonesia makin berkiprah," ujar Menpora Dito saat konferensi pers bersama ofisial dan pemain Red Sparks di Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga, Jakarta, Rabu (17/4).

Para ofisial dan pemain Red Sparks berada di Jakarta dalam rangka mengikuti pertandingan melawan Tim Indonesia All Star yang akan berlangsung di Indonesia Arena pada Sabtu, 20 April 2024.

Dito mengatakan, kehadiran Red Sparks yang memiliki salah satu pemain dari Tim Nasional Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, membuat voli Indonesia semakin ramai dan banyak penggemar.

Dito mengatakan, telah berbincang dengan ofisial dan pemain Red Sparks yang menyampaikan bahwa mereka sangat senang bisa berkunjung ke Jakarta dan bertanding dengan Indonesia All Star. Ia berharap pertandingan tersebut akan menjadi acara perdana yang menjadikan olahraga voli Indonesia semakin berkembang.

"Agar ke depan dari liga voli Indonesia makin transformasi, makin maju, dan juga timnas voli putra dan putri Indonesia makin meningkat," ujarnya.

Ia menjelaskan, timnas bola oli putra Indonesia sudah naik peringkat Volleyball World menjadi 52 serta timnas voli putri Indonesia juga naik peringkat menjadi 54.

Oleh sebab itu, Dito ingin menjadikan pertandingan tim voli unggulan asal Negeri Gingseng melawan skuad Merah Putih sebagai momentum untuk semakin mengangkat kiprah voli agar semakin berkembang.

Artikel Tag: Red Sparks, Menpora, Voli Indonesia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/olahraga-lain/menpora-berharap-kehadiran-red-sparks-tngkatkan-prestasi-voli-indonesia
1060  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini