Jadikan Panahan Olahraga Unggulan, Kepulauan Riau Dipuji Menpora
Berita Atletik: Kepulauan Riau (Kepri) mendapat pujian dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, karena telah menjadikan panahan sebagai cabang olahraga (cabor) unggulan.
Tidak hanya Kepri, Zainudin Amali juga mengapresiasi perwakilan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dan Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) setempat yang dinilai berjasa membuat panahan menjadi olahraga unggulan.
"Kepri yang berani bertekad menjadikan cabor unggulan saya apresiasi, jarang seperti ini di tempat lain," puji Zainudin, Sabtu (21/11) di PIH Batam, saat memberi arahan Pelatihan Wasit dan Pelatihan Panahan Kepri dikutip dari beritasatu.com.
Maka dari itu Zainudin menilai, panahan berpeluang untuk dikembangkan, selain olahraga layar dan olahraga laut yang sudah menjadi ikon geografis wilayah Batam.
Menpora juga menjelaskan, daerah-daerah lain kerap fokus mengembangkan olahraga lain yang lebih populer, tetapi Kepulauan Riau justru melirik cabang olahraga panahan. Ia berharap ketika kelak Indonesia menjadi tuan rumah Olimpiade 2032, cabor yang memberikan medali perak pada Olimpiade Seoul 1988 itu dapat berprestasi tinggi.
Tak lupa Menpora Zainudin Amali juga mengingatkan, terdapat tantangan yang wajib dijawab oleh komponen anak bangsa, khususnya mereka yang memiliki skill dalam industri prasarana dan peralatan sarana olahraga. Pasalnya, saat ini sebenarnya sudah banyak produksi peralatan olahraga dari dalam negeri. Namun, belum ada yang memenuhi standar internasional hampir di semua cabang olahraga, termasuk panahan.
"Alat panahan untuk pertandingan masih harus dari luar negeri, karena produk kita belum standar internasional. Tantangan buat kita semua," ungkap Menpora Zainudin Amali.
Ketua Perpani Kepri Abdul Razak pun optimis untuk meraih prestasi pada cabor panahan ke depannya, karena melihat potensi yang ada.
"Pak Menteri, sebenarnya saya sudah menekuni tinju beberapa tahun, namun saya ingin keluar dari zona nyaman untuk mengembangkan panahan. Saya optimis PON 2024 Kepri juara umum cabor panahan," kata Abdul Razak dengan yakin, dikutip dari beritasatu.com.
Artikel Tag: Cabor Panahan, Kepulauan Riau, Menpora Zainudin Amali, KONI, Perpani
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/olahraga-lain/jadikan-panahan-olahraga-unggulan-kepulauan-riau-dipuji-menpora
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini