Berita Olimpiade 2016 : Peraih Medali Emas Terbanyak Nyatakan Pensiun Setelah Olimpiade Rio
Ligaolahraga - Berita Olimpiade 2016: Perenang sekaligus atlet peraih emas terbanyak dalam sejarah asal Amerika Serikat, Michael Phelps menyatakan keinginan dirinya untuk berhenti dari dunia olahraga paska Olimpiade 2016 di Rio nanti.
Maestro olahraga renang dan peraih medali emas terbanyak dalam sejarah Olimpiade, Michael Phelps menyatakan akan mengakhiri karirnya di dunia renang yang telah membesarkan namanya seusai Olimpiade Rio de Janeiro 2016 berakhir. Atlet asal Amerika itu mengutarakan niatnya sesaat setelah perlombaan renang 100 meter gaya kupu-kupu, pada Jum’at (12/8) waktu setempat.
Sebelumnya, perenang 31 tahun itu pun sempat mengutarakan ingin pensiun pada Olimpiade London 2012 lalu. Namun, ia justru comeback ke kolam air dengan kembali mengikuti Olimpiade Rio dan telah mendapatkan empat medali emas dan satu perak sejauh ini. Namun setelah hanya mampu menduduki peringkat kedua di pertandingan terakhir di kategori gaya kupu-kupu nomor 100m, ia kembali menyatakan hasratnya untuk berhenti dari dunia renang.
Rekan satu team Phelps Ryan Lochte menyatakan bahwa rencana pensiun Phelps tak akan terjadi dalam waktu cepat dan ia menjamin akan hal itu, Ryan mengatakan bahwa Phelps pasti akan tampil di Olimpiade yang akan datang yakni tahun 2020 di Tokyo.
Total, Phelps telah mengantongi 27 medali Olimpiade sepanjang kariernya, termasuk 22 di antaranya adalah medali emas. Phelps sendiri masih mungkin menambah total medalinya, yakni kala ia bertanding pada nomor 4x100 gaya ganti estafet putra, pada Minggu 14 Agustus waktu Indonesia.
Ayo dukung terus perjuangan atlet Indonesia di ajang Olimpiade Rio 2016 dan ikuti terus berita terbaru seputar Olimpiade Rio 2016 hanya di Ligaolahraga.com
Artikel Tag: Olimpiade 2016, Rio Jenairo, Olimpiade Rio
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/olahraga-lain/berita-olimpiade-2016-peraih-medali-emas-terbanyak-nyatakan-pensiun-setelah-olimpiade-rio
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini