Vinales Akui Gaya Balapnya Berbeda Dengan Marquez

Penulis: Rivan
Kamis 04 Jan 2018, 23:45 WIB
Vinales Akui Gaya Balapnya Berbeda Dengan Marquez

Maverick Vinales (kiri) dan Marc Marquez (Foto: AFP)

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Maverick Vinales mengakui bahwa dirinya dan Marc Marquez adalah dua pebalap dengan gaya yang berbeda. Vinales menyebut bahwa dirinya memiliki ambisi yang sama dengan Marquez, namun ia tidak berlebihan dalam melakukannya.

musim lalu, penggemar MotoGP banyak yang menantikan pertarungan antara Marc Marquez dan maverick Vinales. Namun,, harapan penggemar MotoGP untuk melihat persaingan mereka gagal terwujud musim lalu. pasalnya, kedua pebalap hampir tidak pernah terlibat aksi saling salip di atas lintasan balap sepanjang musim lalu.

Vinales dan Marquez memang telah bersaing sejak di level junior. Kini keduanya sama-sama bersaing di kelas utama MotoGP. Keduanya pun memiliki ambisi yang sama, yaitu merengkuh titel juara dunia.

Kepindahan Vinales dari Suzuki ke Yamaha disebut banyak pihak akan menjadi ancaman besar bagi Marquez dalam perebutan gelar juara MotoGP 2017. Namun apa daya, Vinales justru gagal bersaing dan harus puas berada di peringkat ketiga klasemen akhir.

Vinales memang memiliki karakter berbeda dengan Marquez. Ia lebih dikenal sebagai pebalap yang kalem ketika membalap, berbeda dengan Marquez yang memiliki gaya balap sangat agresif.

"Gaya saya dan Marc berbeda. Saya juga mencari limit, tapi tak terlebihan. Jika motor kami mengalami peningkatan, barulah saya mencoba. Sementara itu, Marc selalu mencari limit lebih jauh di setiap latihan dan itulah mengapa ia sering terjatuh, meski dalam balapan ia hanya jatuh dua kali," ujar Vinales dilansir dari Motorsport.

Marquez memang pebalap yang unik, musim lalu di sesi latihan dan kualifikasi ia sering sekali mengalami kecelakaan. Namun ketika balapan, Marquez sangat jarang sekali mengalami insiden. Ia justru terlihat perkasa ketika dalam perlombaan.

Artikel Tag: Maverick Vinales, Marc Marquez, MotoGP 2017

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/vinales-akui-gaya-balapnya-berbeda-dengan-marquez
1634  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini