Tak Mau Larut dalam Kegagalan Rebut Titel MotoGP, Dovizioso Pilih Fokus Untuk Musim Depan

Penulis: Abdi Ardiansyah
Sabtu 12 Okt 2019, 14:30 WIB
Tak Mau Larut dalam Kegagalan Rebut Titel MotoGP, Dovizioso Pilih Fokus Untuk Musim Depan

Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Andrea Dovizioso harus gigit jari melihat Marc Marquez sukses merebut titel juara dunia MotoGP lebih awal. Namun rider Tim Mission Winnow Ducati ini enggan larut dalam kekecewaan dan memilih fokus untuk meningkatkan diri musim depan.

Dovizioso memberikan komentarnya usai gelar juara MotoGP musim ini kembali jatuh ke tangan Marc Marquez. Ia mencoba berfikir jernih dan mengakui bahwa sang rival memang tampil luar biasa sepanjang musim ini dan layak untuk meraih gelar.

Bukan hanya itu, rider berjuluk DesmoDovi itu juga berbicara mengenai selisih poinnya yang terpaut sangat jauh dengan Marquez di klasemen MotoGP musim ini. Meski cukup menyesali hal tersebut, Dovizioso sendiri mengaku tak ingin larut dalam kekecewaan dan akan kembali fokus untuk persaingan musim depan.

“Saya memiliki selisih poin cukup jauh, dan jika melihat cara Marc (Marquez) berkendara, saya rasa ia layak untuk mendapatkan ini. Memang membuat frustrasi, tapi kini saatnya bekerja sebaik mungkin dan mempersiapkan diri untuk tantangan yang lebih besar musim depan,” ujar Dovizioso seperti dikutip dari laman Tuttomotoriweb

Lebih lanjut, Dovizioso juga mengatakan kalau kegagalannya bersaing untuk gelar juara pada beberapa musim belakang membuat dirinya mendapat tekanan dari para penggemar di Italia.

“Orang-orang di rumah (para penggemar di Italia) sangat berharap saya meraih hasil terbaik di kelas utama MotoGP. Mereka hanya ingin hasil, dan meski mereka tak tahu situasi yang mungkin menjadi hambatan di tim kami,” pungkas rider berusia 32 tahun tersebut.

Artikel Tag: Andrea Dovizioso, Ducati, MotoGP 2019

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/tak-mau-larut-dalam-kegagalan-rebut-titel-motogp-dovizioso-pilih-fokus-untuk-musim-depan
3839  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini