Remy Gardner Kesal Ditendang KTM Terlalu Cepat

Penulis: Viggo Tristan
Sabtu 17 Des 2022, 23:22 WIB
Remy Gardner frustasi tidak diberi cukup waktu untuk bersinar di MotoGP.

Remy Gardner kesal dibuang KTM terlalu cepat. (Gambar: Motorcycle Sports)

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Pebalap asal Australia yaitu Remy Gardner merasa kesal karena ditendang oleh KTM terlalu dini. Ia merasa tidak diberi cukup kesempatan untuk bisa membuktikan diri.

Pada awalnya, Remy Gardner dipromosikan oleh KTM pada musim 2022 silam. Namanya ditandemkan dengan Raul Fernandez karena sama-sama bersinar di kelas Moto2. Sayangnya, Gardner mengalami kesulitan adaptasi ketika bergabung dengan Tech3 di ajang MotoGP. Ia selalu terdampar di persaingan papan bawah sehingga membuat manajemen tim jengkel.

Akibat performa yang tak kunjung membaik, Gardner langsung dipecat dan tidak dapat kursi untuk musim 2023. Ia mau tidak mau harus hijrah ke World Superbike agar bisa melanjutkan kariernya di dunia balap. Menanggapi pemecatan yang cepat itu, Gardner masih dendam sampai sekarang. Ia merasa butuh lebih banyak waktu untuk bisa menjawab ekspetasi tinggi orang-orang.

"Berkarier di MotoGP adalah sesuatu yang ingin saya lanjutkan karena itu adalah mimpi besar yang telah saya kerjakan sepanjang hidup saya. Saya membuat begitu banyak pengorbanan untuk itu. Saya akan rindu berada di sini. Saya merasa belum siap untuk pergi dari MotoGP, saya pikir saya bisa melakukan sesuatu di sini. Saya tidak yakin, tapi mungkin saya akan sangat menyukai superbike sehingga saya tidak ingin kembali," ucap Gardner.

"Saya tidak tahu, ada bagian dari diri saya yang mengatakan bahwa saya ingin kembali dan membuktikannya kepada mereka, jelas siapa yang saya maksud," tukasnya.

Artikel Tag: remy gardner, ktm

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/remy-gardner-kesal-ditendang-ktm-terlalu-cepat
818  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini