Max Biaggi Resmi Dinobatkan sebagai Legenda MotoGP

Penulis: Abdi Ardiansyah
Sabtu 28 Mei 2022, 12:05 WIB
Max Biaggi

Max Biaggi

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Berkat pencapaian impresifnya di kejuaraan dunia balap motor, Dorna Sports memberikan status Legenda MotoGP kepada Max Biaggi di akhir pekan MotoGP Italia.

Dorna Sports menilai akhir pekan MotoGP Italia sebagai momen yang sempurna untuk memberikan apresiasi tinggi kepada eks pebalap MotoGP yang karismatik, Max Biaggi. Mereka resmi mengangkat statusnya menjadi legenda pada Jumat (27/5).

CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta, menyerahkan langsung Medali Legenda MotoGP kepada pria berusia 50 tahun itu pada acara seremoni, yang turut diramaikan oleh beberapa wajah familier di paddock.

Biaggi dikenal sebagai sosok paling karismatik dalam balap motor. Pria berjuluk Roman Emperor itu dicintai seperti ia juga dibenci oleh para penggemar. Namun, yang pasti para rival dan penggemar respek kepadanya.

Dari perspektif hari ini, Biaggi bisa dibilang agak terlambat memulai kariernya di kejuaraan dunia balap motor, yakni pada usia 18 tahun. Meskipun demikian ia mampu membuat progres yang luar biasa cepat. Debut pada musim 1991, pria asal Italia itu langsung turun di kelas 250cc (Moto2) dengan Aprilia.

Tampil dalam empat race, Biaggi mampu mencetak tujuh poin. Kemudian pada 1992, musim penuh pertamanya di kejuaraan dunia, ia sukses meraih kemenangan pertamanya dan diikuti titel perdana kelas menengah pada 1994.

Max Biaggi kemudian berhasil mengklaim gelar juara dunia 250cc empat musim berturut-turut, dari 1994 hingga 1997. Pada 1998, ia naik ke kelas utama 500cc dengan memperkuat Honda Kanemoto.

Biaggi membuat semua orang terkagum-kagum setelah mampu merebut kemenangan dalam balapan debutnya di kelas utama, ketika itu di GP Jepang. Prestasi tersebut belum bisa diulangi oleh pebalap manapun hingga hari ini. 

Ia lalu menyelesaikan musim debutnya di level tertinggi kejuaraan sebagai runner-up klasemen. Biaggi pun membuktikan bahwa ia sanggup bersaing secara konsisten di depan dengan dua bintang Repsol Honda saat itu, Mick Doohan dan juga Alex Criville.

Selama tujuh tahun berkarier di kelas utama Biaggi memang tak merebut titel juara, tetapi selalu menutup kejuaraan di lima besar klasemen.

“Pertama-tama, terima kasih kepada semua orang yang telah datang. Ini adalah hari yang sangat spesial bagi saya. Saya perlu berterima kasih kepada Carmelo (Ezpeleta) dan Dorna, yang membuat momen ini terjadi. Tanpa mereka, mustahil rasanya,” ujar Biaggi dilansir dari MotoGP.com.

“Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang memungkinkan ini terjadi, seluruh pabrikan yang membantu saya meraih sukses, dari Aprilia, Honda hingga Yamaha. Kini putri dan putra saya bisa mengatakan bahwa ayahnya seorang legenda, itu sangat keren,” lanjutnya.

“20 tahun lalu, saya tidak pernah memikirkan hal seperti ini akan terjadi. Sekarang, saya di tahap karier sebagai pemilik tim, mimpi yang terwujud berkat dukungan Husqvarna dan Sterilgarda. Saya ingin melahirkan pebalap-pebalap baru untuk masa depan,” ia mengakhiri.

Artikel Tag: Max Biaggi, motogp italia, MotoGP 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/max-biaggi-resmi-dinobatkan-sebagai-legenda-motogp
1063  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini