Ini Kunci Amankan Gelar MotoGP 2017 Menurut Marquez

Penulis: Nur Afifah
Minggu 01 Okt 2017, 23:00 WIB
Ini Kunci Amankan Gelar MotoGP 2017 Menurut Marquez

Marc Marquez (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Rider Repsol Honda, Marc Marquez, membeberkan kunci untuk mengamankan gelar MotoGP 2017 setelah tampil begitu impresif di paruh kedua musim ini hingga berhasil berdiri kokoh di puncak klasemen sementara.

Sempat mengalami kesulitan di awal-awal musim, Marc Marquez akhirnya kembali menemukan ritmenya hingga berhasil menyalip rival-rivalnya dalam perburuan gelar juara MotoGP musim ini.

Berkat kemenangan di Grand Prix Aragon akhir pekan kemarin, sang juara bertahan kini bertengger di puncak klasemen sementara dengan koleksi 224 poin, unggul 16 angka dari pesaing terdekatnya, Andrea Dovizioso.

Dan di tengah-tengah momen manisnya tersebut, Marquez mengungkapkan kunci rahasianya untuk memenangkan ajang balap kuda besi paling bergengsi musim ini dengan menegaskan bahwa semua rider layak diwaspadai.

“Kuncinya adalah menganggap semua rival sama. Jangan hanya melihat dua pesaing terdekat. [Jorge] Lorenzo bisa saja menang di Jepang karena ia sering tampil cepat di sana dan performa Ducati pun sedang bagus,” tukasnya dalam interview dengan media Spanyol, AS,Sabtu (30/9) kemarin.

“Anda tak bisa hanya mengontrol satu atau dua rider. Jika memiliki peluang meraih poin lebih, Anda harus mengambilnya karena Anda tidak tahu apa yang akan terjadi dalam race berikutnya.”

Meski tengah dalam performa terbaiknya, Si Baby Alienmengaku tak boleh lengah mengingat jadwal berat sudah menantinya jelang bergulirnya seri Asia, dengan tiga balapan beruntun di Jepang, Malaysia, dan Australia, bersama kondisi cuaca yang sulit diprediksi.

“Kami harus mempersiapkan kondisi fisik sebaik mungkin. Saat ini saya hanya sedang menghemat energi karena sangat penting untuk mengisi ulang baterai Anda dengan baik,” tambahnya.

“Tiga race ke depan akan sangat melelahkan. Namun, motivasi kami sangat tinggi. Semoga kami bisa menjaga keunggulan kami di klasemen.”

Artikel Tag: Marc Marquez, Honda, sirkuit Aragon, motogp

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/ini-kunci-amankan-gelar-motogp-2017-menurut-marquez
2066  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini