Francesco Bagnaia Merasa Mencicipi Kekalahan Membentuknya Lebih Baik

Penulis: Senja Hanan
Rabu 01 Jan 2025, 19:11 WIB
Francesco Bagnaia Merasa Mencicipi Kekalahan Membentuknya Lebih Baik

Francesco Bagnaia Merasa Mencicipi Kekalahan Membentuknya Lebih Baik

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Francesco Bagnaia merasa pengalaman untuk mencicipi kekalahan juga sama pentingnya dengan meraih kemenangan.Hal inii demi membentuknya sebagai seorang pebalap yang lebih baik dan dewasa.

Dikutip dari statistik MotoGP, Rabu, Francesco Bagnaia sendiri finis di posisi kedua pada klasemen kejuaraan terakhir tahun lalu, dengan selisih 10 poin saja dari sang juara 2024, Jorge Martin (Prima Pramac Racing).

Meskipun Bagnaia memenangkan 11 grand prix dan menyamai rekor Marc Marquez, Valentino Rossi, dan Casey Stoner dalam mencapai prestasi ini dalam satu musim, delapan kegagalan mencetak skor ternyata berkontribusi besar terhadap kekalahannya dari Martin yang lebih konsisten.

Lima dari kegagalan mencetak skor itu terjadi dalam balapan pendek Sprint, termasuk yang sangat merugikan di Grand Prix Catalunya dan Malaysia saat dia memimpin dan berada di posisi kedua.

“Namun, saya rasa kalah itu berguna, karena membuat saya sadar bahwa kami tidak boleh lengah. Saya memang selalu bertekad untuk menang, tetapi terkadang Anda tidak bisa (terus-menerus menang),” kata Bagnaia, dikutip dari siniar Andrea Migno dan laporan Crash.

Terlepas dari dinamika dan hasilnya, pembalap utama tim pabrikan Ducati itu tetap menilai 2024 sebagai musim yang luar biasa. “Itu musim yang luar biasa.

Secara umum, saya selalu finis di tiga besar pada (balapan utama di) hari Minggu, kecuali saat saya terjatuh, dan di Austin saat saya finis kelima,” kata pebalap yang juga akrab disapa Pecco itu. Sementara itu, MotoGP musim 2025 akan dimulai melalui Grand Prix Thailand yang digelar pada 28 Februari-2 Maret di Sirkuit Internasional Chang, Buriram.

Artikel Tag: Francesco Bagnaia, Ducati, MotoGP 2024

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/francesco-bagnaia-merasa-mencicipi-kekalahan-membentuknya-lebih-baik
293  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini