Enea Bastianini Sukses Tampil Tanpa Cela di MotoGP San Marino

Penulis: Abdi Ardiansyah
Senin 20 Sep 2021, 19:55 WIB
Enea Bastianini

Enea Bastianini

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Enea Bastianini berhasil mengejutkan semua orang dengan penampilan solidnya di seri MotoGP San Marino akhir pekan lalu dan mengamankan posisi ketiga.

Duel seru antara Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia untuk memperebutkan kemenangan tersaji pada gelaran MotoGP San Marino, Minggu (19/9). Namun penampilan solid rookie Avintia, Enea Bastianini, juga berhasil mencuri perhatian publik.

Ia berhasil merengkuh podium ketiga meski start dari posisi ke-12. Dalam prosesnya, Bastianini yang memakai ban hard-soft mencatatkan waktu lap tercepat, 1 menit 32,242 detik.

Yang membuat torehannya di Misano makin mengagumkan adalah fakta bahwa rider asal Italia itu menggeber motor Desmosedici GP19 alias spek lama. Kendati demikian, ia mampu tampil kompetitif melawan para rider tim pabrikan.

Selepas start, Bastianini langsung melaju cepat dan menduduki P9. Pada lap ketiga, rider berusia 23 tahun itu menyalip Alex Rins untuk menenmpati urutan ketujuh. Ia kemudian melewati Aleix Espargaro di putaran kelima sebelum menggusur Marc Marquez dari P4.

“Saya melakukan banyak overtaking, tetapi bisa menyalip Marquez, penguasa MotoGP, itu fantastis dan saya berhasil melakukannya di sini, di Misano,” ujar Bastianini dikutip dari Motorsport.com.

Seiring balapan bergulir, juara dunia Moto2 2020 tersebut terus mendekati para rivalnya yang berada di baris depan, Francesco Bagnaia, Jack Miller, serta Fabio Quartararo.

Momentum krusial pun tiba saat balapan memasuki lap ke-19, Enea Bastianini berhasil menyalip Miller untuk merebut posisi ketiga. Ia kemudian berusaha membuntuti Bagnaia dan Quartararo. Namun ban yang sudah hampir habis membuatnya harus puas finis ketiga.

“Saat saya melewati Miller dan melihat di papan grafik bahwa saya berada di urutan ketiga, saya sangat senang. Pada saat itu saya ingin mencoba mengejar Bagnaia dan Quartararo, tetapi ban depan drop. Jadi, saya merasa lebih baik bertahan di posisi ketiga,” jelasnya.

Podium ketiga yang didapatkannya di seri MotoGP San Marino menjadikan Bastianini sebagi pebalap kelima tim Ducati yang telah finis di zona podium pada MotoGP 2021. Ia menyusul Bagnaia, Miller dan duo Pramac Racing-Ducati, Johann Zarco dan Jorge Martin. Kini tinggal tandemannya saja, Luca Marini, yang belum menapaki tangga podium.

Hebatnya, tak seperti keempat koleganya tersebut, yang mengendarai motor Desmosedici GP21, Bastianini merebut podium dengan motor spek lama dan juga mematahkan rekor lap tercepat di Misano.

Artikel Tag: Enea Bastianini, Avintia Racing, MotoGP 2021, MotoGP San Marino

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/enea-bastianini-sukses-tampil-tanpa-cela-di-motogp-san-marino
1007  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini