Berita MotoGP: Menerka Balapan Seri Ketiga GP Austin 2016
Ligaolahraga - Berita MotoGP | Pembalap Andalan Honda Marc Marquez Berhasil Merebut Pole Position pada balapan Seri ketiga GP Austin 2016 yang akan berlangsung di Sirkuit Austin Amerika Serikat Minggu (10/4/2016) waktu setempat, Siapakah yang akan Berjaya menjadi Juara?
Seperti kita ketahui bersama, sepertinya Balapan di GP Austin memang akan menjadi milik Marc Marquez yang mana pembalap Honda tersebut berhasil melahap lintasan dengan menjadi yang tercepat pada latihan bebas pertama sampai dengan ketiga dan sampai babak kualifikasi, akan tetapi balapan yang sesungguhnya akan tersaji nanti dimana Pembalap papan atas akan menempati start grid depan yaitu Marc Marques disusul Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi berturut-turut ditempat kedua dan ketiga.
Bisa jadi ini bukan balapan Seri ketiga GP Austin 2016 yang mudah bagi The Baby Alien,pasalnya sang juara dunia 2015 Jorge Lorenzo juga tidak akan membiarkan Marquez melenggang mulus dan menjadi juara, pasalnya Lorenzo pasti akan tampil habis-habisan guna mendapatkan poin guna merapatkan barisan di klasemen.
Seperti kita tahu Movistar Yamaha tersebut terjatuh di Lap keenam tikungan pertama pada balapan terakhir yang berlangsung di GP Argentina kemarin, sepert dilansir crash.net hari ini (10/4/2016).
Begitu juga dengan The DoctorValentino Rossi, pembalap ini pasti juga akan tampil ngotot dalam arena balapan Seri ketiga GP Austin 2016 guna memberikan perlawanan kepada para rival, yang mana pada balapan di GP argentina berhasil naik Podium diposisi kedua.
Itupun sebenarnya karena keberuntungan saja karena duo Ducati terjatuh di lap terkhir sebelum garis finish dan memberikan podium gratisan kepada rossi dan juga Pedrosa yang menguntit dibelakangnya.
Bagaimana hasil akhir dari balapan Seri ketiga GP Austin 2016, kita akan tunggu bagaimana gebrakan para pembalap yang masing-masing telah menyiapkan teknik dan strategi tim untuk berhasil menerjang garis finish terlebih dulu, mungkinkah kembali ada drama?
Artikel Tag: Marc Marquez, Jorge Lorenzo, Valentino Rossi, motogp, GP Austin, yamaha, Honda
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/berita-motogp-menerka-balapan-seri-ketiga-gp-austin-2016
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini