Berita MotoGP: Lintasan Sulit Mengering, CEO Sirkuit Sepang Enggan Lakukan Aspal Ulang

Penulis: amila
Minggu 12 Feb 2017, 20:45 WIB
Berita MotoGP: Lintasan Sulit Mengering, CEO Sirkuit Sepang Enggan Lakukan Aspal Ulang

Sirkuit Sepang

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita MotoGP: Kondisi lintasan Sepang yang sulit mengering dan berbahaya setelah diguyur hujan menuai banyak kritikan pedas, sehingga beberapa pihak menyarankan adanya perbaikan lebih lanjut, seperti aspal ulang. Namun sang CEO Sirkuit Sepang justru menolak adanya aspal ulang. Mengapa?

Gelaran tes pramusim MotoGP 2017 di Sepang, Malaysia pada akhir Januari lalu sempat tertunda beberapa jam lantaran guyuran hujan. Kondisi lintasan yang basah menyebabkan permukaan aspal menjadi sangat licin dan sangat berbahaya untuk dilewati. Dan sayangnya, ketika hujan telah reda, para pebalap tak langsung bisa menggunakan trek karena kondisi yang masih basah dan sulit mengering.

Para pebalap seperti Casey Stoner, Valentino Rossi, dan Maverick Vinales pun menyayangkan kondisi ini. Mereka menilai sistem pengeringan atau drainase di lintasan tersebut cukup buruk sehingga kerap kali mengganggu jalannya race. Selain itu, anggota Race Direction, seperti Mike Webb, Franco Uncini dan Loris Capirossi menuntut adanya perbaikan, bahkan proses aspal ulang kalau perlu.

Dan menanggapi kritikan tersebut, beginilah jawaban sang CEO sirkuit, Razlan Razali, soal lintasan Sepang yang sulit mengering.

“Masalahnya adalah lintasannya tak cukup cepat mengering. Ini memang tak bisa dipungkiri. Tapi sebenarnya, kondisi sebelum tes sudah lumayan membaik, hanya saja ketika pengujian cuacanya tak sepanas biasanya, bisa dibilang cukup lembab dan selalu mendung.”

Lantas bagaimana perbaikan selanjutnya? Apakah Sirkuit Sepang perlu diaspal ulang?

“Soal asal ulang, butuh biaya 30 juta Ringgit atau setara dengan 2,5 juta Euro. (Namun) Kami akan melakukan apapun kecuali aspal ulang. Selain sangat mahal, kami juga akan kehilangan banyak waktu, jadi kami harus merencanakannya secara matang. Aspal ulang akan jadi pilihan terakhir kami nantinya.”

Artikel Tag: Razlan Razali, MotoGP 2017, tes sepang, motogp sepang, Casey Stoner, Valentino Rossi, Mike Webb, Franco Uncini, Loris Capirossi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/berita-motogp-lintasan-sulit-mengering-ceo-sirkuit-sepang-enggan-lakukan-aspal-ulang
2863  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini