Beberapa Kali Absen Balapan, Bos Aprilia Tetap Sanjung Miguel Oliveira
Berita MotoGP: CEO Aprilia, Massimo Rivola, meyakini Miguel Oliveira bisa menjadi juara dunia MotoGP di masa mendatang meski ia belum tampil memukau bersama RNF Racing.
Miguel Oliveira baru saja memulai debutnya sebagai rider RNF Racing mulai MotoGP 2023. Perjalanannya di awal musim sempat tak berjalan mulus gara-gara disundul Marc Marquez di Portimao.
Pria asal Portugal tersebut kemudian divonis menderita cedera di kaki kanan. Dokter pun menyarankannya untuk menepi sementara waktu agar pemulihan berjalan lebih cepat, yang berarti melewatkan beberapa seri.
Akan tetapi CEO Aprilia, Massimo Rivola, tetap mempercayai kemampuan Oliveira. Ia bersabar menantikan performa sesungguhnya dari sang rider, yang pernah memenangkan lima seri MotoGP.
"Ya, kami tidak bisa mengatakan banyak untuk saat ini karena Miguel tidak 100 persen fit bahkan di Assen (Belanda). Itu jelas. Kami sebenarnya berharap dia tidak akan bisa kembali sampai Silverstone," katanya dikutip dari Speedweek.
"Apa yang dia lakukan di Jerman dan di Belanda adalah bonus," ia menambahkan.
"Saya menilai Miguel sebagai pebalap top; bagi saya dia adalah calon juara dunia. Anda tidak memenangkan lima balapan MotoGP secara kebetulan," lanjut pria asal Italia itu.
Sebagai informasi, Miguel Oliveira belum sekalipun mencetak kemenangan maupun podium sepanjang MotoGP 2023 bergulir. Pencapaian terbaiknya adalah finis kelima di MotoGP Amerika Serikat yang berlangsung pada 16 April lalu.
Artikel Tag: Miguel Oliveira, RNF Racing, aprilia, motogp 2023
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/beberapa-kali-absen-balapan-bos-aprilia-tetap-sanjung-miguel-oliveira
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini