John Deere Classic 2018 Jadi Kado Istimewa Untuk Michael Kim
Berita Golf: Tak terduga sebelumnya, Michael Kim sukses merebut gelar juara pada turnamen PGA Tour John Deere Classic 2018. Kim menjadikan kemenangan tersebut sebagai sebuah kado spesial untuk hari jadinya yang ke 25 tahun.
Sebelumnya, tak ada yang tahu siapa Michael Kim. Wajar, mengingat pada tiga turnamen terakhir ia selalu gagal menembus cut, ditambah musim ini ia baru sekali finis di posisi 10 besar.
Tapi, TPC Deere Run jadi saksi bisu bagi Kim, yang bukan siapa-siapa, menjadi seseorang yang patut diperhitungkan. Kim berhasil meraih gelar PGA Tour pertama dalam karirnya, sesuatu yang amat membanggakan bagi pegolf kelahiran Korea Selatan itu.
Pada babak final John Deere Classic 2018 akhir pekan lalu, Kim mencetak skor fantastis par -27 dengan total 257 pukulan. Itu adalah skor yang sangat rendah dan sulit disamai. Terakhir ada pegolf mencetak par -27 adalah Justin Thomas di musim 2017 lalu.
Menang dengan keunggulan 8 pukulan, Kim berhak atas satu tempat di Carnoustie akhir pekan ini, guna bergabung dalam turnamen mayor ketiga musim ini, British Open Championship 2018.
Bicara soal British Open di tanah Eropa, mungkin Kim kurang begitu diperhitungkan. Francesco Molinari justru yang menjadi buah bibir.
Sejauh ini, Molinari sudah memiliki gelar lintas benua. Pada European Tour, ia memiliki predikat juara pada BMW Pga Chamlionship 2018, serta runner up pada event Italian Open. Sedangkan di PGA Tour, trofi Quicken Loans National 2018 tentu masih segar di lemari pajangnya.
Molinari juga menjadi pegolf paling disorot di Carnoustie musim ini. Sebab, ia memiliki pengalaman bermain di turnamen mayor yang cukup memuaskan
Artikel Tag: Golf, PGA tour, john deere classic 2018, tpc deere run, michel kim, harold varner, Justin Thomas
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/golf/john-deere-classic-2018-jadi-kado-istimewa-untuk-michael-kim
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini