Brooke Henderson Berjuang Keras di Cambia Portland Classic
Berita Golf: Meski babak pertamanya sangat fantastis, Brooke Henderson mengalami penurunan performa di babak kedua turnamen LPGA Tour Cambia Portland Classic. Namun demikian, Henderson masih cukup kompetitif untuk bisa menuai hasil memuaskan pada turnamen ini.
Di babak pertama, Henderson menorehkan skor cemerlang, par -8 64 pukulan. Tetapi, posisinya di klasemen sedikit turun akibat Henderson mengakhiri babak kedua dengan skor par -1 71 pukulan. Dengan demikian, Henderson tertinggal 6 pukulan dari pimpinan klasemen sementara, Georgia Hall.
Sekilas tentang pertandingan babak kedua Henderson, ia tampil agak buruk. Baru memasuki lubang ke-5, ia sudah mencatat angka 2 pukulan lebih tinggi dari nilai par. Namun, di sisa babak kedua, Henderson terus berusaha bangkit dan menuntaskannya dengan skor -1. Tidaklah terlalu buruk memang.
"Saya cukup senang dengan skor -1," ujar Henderson. "Memang saya akan lebih senang jika bisa meraih skor yang lebih rendah, sehingga bisa berada di posisi klasemen yang lebih baik."
Henderson mengakui bahwa pada babak pertama, dirinya merasa sedikit tidak nyaman. Sehingga ia memutuskan untuk mengambil sesi latihan setelah babak pertama selesai. Nampaknya latihan itu tidak berdampak terlalu banyak pada peningkatan performa Henderson.
Henderson datang ke Portland setelah memenangkan CP Women's Open pekan lalu di tanah kelahirannya, Kanada. Dan khusus untuk Cambia Portland Classic, pegolf cantik ini pernah memenangkannya dua kali secara beruntun, yaitu pada musim 2015 dan 2016.
Artikel Tag: Golf, lpga tour, cambia portland classic, brooke henderson, minjee lee, georgia hall, inbee park, So Yeon Ryu, megan khang
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/golf/brooke-henderson-berjuang-keras-di-cambia-portland-classic
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini