Berita Golf: Trofi Golf Olimpiade 1904 Dilelang?

Penulis: riska
Kamis 11 Agu 2016, 11:16 WIB
Berita Golf: Trofi Golf Olimpiade 1904 Dilelang?

Trofi Asli Olimpiade 1904 di Cabang Olahraga Golf Dilelang

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Golf: Percaya atau tidak, sebuah agen pelelangan menyatakan akan melelang trofi atau piala golf yang dihadiahkan bagi pemenang pada olimpiade di tahun 1904. Penasaran dengan hal itu?

Belakangan ini trofi asli dari olimpiade golf tahun 1904 ditemukan dan sebuah agen pelelangan menyatakan akan melelang trofi atau piala golf yang dihadiahkan bagi pemenang olimpiade di tahun 1904 yang kala itu golf masih ikut serta.

Piala tersebut di Olimpiade tahun 1904 dimenangkan oleh pegolf asal Kanada bernama George Lyon.

Olimpiade pada tahun 1904 dilaksanakan di Santa Louis Amerika Serikat dan belum memberikan medali namun masih menggunakan trofi yang berbahan baku perak. Di tahun tersebut, trofi diperebutkan untuk dua kategori, yaitu individual dan tim.

Untuk kategori tim, dimenangkan oleh tim dari Amerika Serikat yaitu Western Golf Association. Di Olimiade tahun 1904, 74 pegolf dari dua negara ikut bersaing.

Tiga pegolf dari Kanada dan sisanya dari Amerika Serikat. Memang belum banyak negara yang saat itu berpartisipasi dalam Olimpiade 1904, khususnya pada cabang olahraga golf.

Agen lelang, Green Jacket Auctions menjual trofi tersebut dengan kisaran harga $50,000 atau setara dengan Rp 655.500.000. Selain itu juga terdapat piala lain yang akan dilelang yaitu piala Long Drive. Meskipun agen lelang tidak yakin piala tersebut menjadi piala turnamen Long Drive.

Masyarakat umum bisa mendapatkannya dengan mengikuti lelang yang diselenggarakan di website resmi Green Jacket Auctions. Bukan seberapa besar harga yang ditawarkan, namun sejarah dunia golf dalam Olimpiade yang telah diukir di trofi dan piala tersebut begitu berharga dan tak ternilai harganya.

Artikel Tag: Golf, olimpiade 1904, george lyon, lelang

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/golf/berita-golf-trofi-golf-olimpiade-1904-dilelang
2562  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini