Berita Golf: Ini Prestasi Tertinggi Chris Wood

Penulis: Hendy
Senin 30 Mei 2016, 15:33 WIB
Berita Golf: Ini Prestasi Tertinggi Chris Wood

Pegolf Chris Wood

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Berita Golf: Pegolf Inggris Chris Wood meraih prestasi karir tertingginya ketika dia memenangi BMW PGA Championship di Wenworth dengan memimpin satu pukulan, Minggu waktu setempat. Pegolf Inggris Chris Wood meraih prestasi karir tertingginya ketika dia memenangi BMW PGA Championship di Wenworth dengan memimpin satu pukulan, Minggu (29/5/2016) waktu setempat.

Dengan kemenangannya itu maka Wood berhak atas hadiah utama 833.000 euro (927.079 dolar AS) setelah dia membukukan total catatan 279 pukulan atau sembilan di bawah par setelah pada putaran keempat dia mencatat 69 pukulan atau tiga di bawah par di ajang Tur Eropa tersebut.

Sementara itu pegolf Swedia Rikard Karlberg mencatat permainan terbaiknya dengan mencetak hole-in-one di lubang kedua dan menempatkan dia di posisi kedua dengan total 280 pukulan setelah putaran keempat mencatat 65 pukulan. 

Namun itu bukan hole-in-one satu-satunya di turnamen itu, ketika pegolf Inggris lainnya James Morrison juga mampu membuatnya di lubang ke-14 untuk memenangi sebuah mobil dari sponsor senilai 95.000 pound (138.918 dolar AS). Namun Morrison menuai hasil skor buruk setelah dia terpuruk mencatat 75 pukulan dengan total 291 pukulan.

Sementara itu European Tour dalam kalender PGA, memang tengah terluka. Bagaimana tidak, banyak sekali pegolf besar yang tak ambil bagian dalam turnamen ini. Sebut saja Rory McIlroy yang memutuskan ia tidak ingin bermain di empat turnamen dalam beberapa minggu ke depan.

Kemudian Ian Poulter, Sergio Garcia, dan Henrik Stenson, ketiganya tak merahasiakan ketidaksukaan mereka terhadap lapangan Wentworth.

Sementara itu, pegolf fans berat Wentworth, Justin Rose, justru mengalami cidera punggung menjelang turnamen ini bergulir. Dengan demikian, gengsi BMW PGA Championship sedang dipertaruhkan mengingat kurang diminati oleh pegolf papan atas dunia.

Ada seorang Danny Willet yang menyampirkan gelar The Master di bahunya. Ia datang ke Wentworth sebagai juara. Dan ia merupakan salah satu nama besar di dunia golf, dan sangat dibutuhkan oleh BMW PGA Championship, tak semata untuk mendongkrak daya tarik, tapi juga membuat jalannya persaingan semakin seru. Inilah alasan mengapa turnamen golf BMW memerlukan dirinya.



Artikel Tag: chris wood, Golf, bmw pga championship

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/golf/berita-golf-ini-prestasi-tertinggi-chris-wood
786  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini