Paul di Resta Tetap Menjadi Kandidat Pebalap Williams Musim Depan

Penulis: Hadi Bisono
Selasa 26 Sep 2017, 17:00 WIB
Paul di Resta Tetap Menjadi Kandidat Pebalap Williams Musim Depan

Paul di Resta (Sumber: MotorSport)

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Paul di Resta akan tetap menjadi pesaing utama untuk menjadi pebalap Williams tahun depan bersama Lance Stroll, karena bursa transfer pebalap akan segera berakhir. Hanya ada tiga nama yang akan menjadi pendamping Stroll musim depan.

Di Resta sangat dihormati oleh Williams dan Williams sangat terkesan dengan penampilannya saat menggantikan Felipe Massa pada bulan Juli lalu di Grand Prix Hungaria.

Tim yang bebrbasis di Grove belum memutuskan line-up pebalap mereka untuk musim 2018 dan kemungkinan bagi Massa untuk tetap bersama Williams musim depan masih mungkin.

Tapi jika pebalap asal Brasil yang kembali dari pensiunnya karena menggantikan Valtteri Bottas yang pindah ke Mercedes musim ini ingin mengakhiri karier balapnya di bulan November, di Resta atau Robert Kubica akan siap untuk menggantikan pebalap veteran tersebut.

Kubica yang telah diuji tiga kali oleh Renault pada musim panas tahun ini, namun ia malah diabaikan, karena tim asal Perancis itu lebih memilih Carlos Sainz yang sudah mereka inginkan sejak tahun lalu. Renault mendapatkan Sainz dari kesepakatan antara Toro Rosso/Honda dan McLaren/Renault.

Sedangkan Di Resta, pebalap berusia 31 tahun itu menjadi pebalap cadangan Williams pada 2016 dan pernah menjadi pebalap Force India selama tiga musim, mulai musim 2011 hingga 2013.

Dan juga karena hubungannya dengan Mercedes, yang merupakan penyedia mesin bagi tim Williams, Pascal Wehrlein juga akan menjadi pebalap cadangan untuk mengantisipasi kursi kosong musim depan. Tapi, pencalonan pebalap berusia 22 tahun itu telah dibatalkan, karena Martini (merek minuman beralkohol) sebagai sponsor utama Williams, menentang seorang pebalap yang berusia di bawah 25 tahun sebagai syarat kerja samanya dengan tim Williams.

Artikel Tag: Paul Di Resta, Felipe Massa, robert kubica, williams, Renault, f1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/paul-di-resta-tetap-menjadi-kandidat-pebalap-williams-musim-depan
897  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini