Oscar Piastri Jadikan Verstappen Acuan Mengemudi di Trek Basah
Berita F1: Oscar Piastri mengaku belajar banyak dari Max Verstappen yang berpengalaman menggeber mobil F1 di kondisi lintasan basah saat tampil di main race GP Monako.
Dalam akhir pekan GP Monako, Oscar Piastri, finis kesepuluh. Ia membuntuti rekan setimnya di McLaren, Lando Norris, yang menduduki urutan kesembilan. Keduanya menembus 10 besar dengan penampilan yang minim kesalahan.
Piastri sangat lega berhasil melewati 78 lap tanpa menyenggol dinding pembatas trek, meskipun ia nyaris kecelakaan saat berkomunikasi melalui radio tim.
"Saya rasa tidak ada senggolan, tapi ada beberapa momen yang sangat dekat - terutama dengan ban slick. Suatu kali, saya menyalakan radio untuk berbicara dan hampir menabrakkannya ke dinding di tengah-tengah kalimat. Saya tidak akan melakukannya lagi lain kali! Tapi, beberapa kali hampir saja,” kata pemuda asal Australia tersebut, dikutip dari Motorsport.com.
Ia menyebut balapan di Monte Carlo sebagai akhir pekan F1 paling sulit. Di tengah perlombaan Piastri sempat memanfaatkan kemunculan bendera biru, yang memberi jalan kepada Max Verstappen, untuk mengikuti sang pemuncak klasemen dan mempelajari cara mengemudi di trek basah.
"Memiliki Max tepat di depan saya sebenarnya cukup berguna dalam beberapa hal, karena itu adalah pertama kalinya saya mengendarai mobil F1 dengan ban slick saat hujan," ucapnya.
"Dengan adanya Max di sana, saya jelas tahu bahwa jika akan ada orang lain, itu mungkin akan baik-baik saja,” ia mengimbuhkan.
Ditanya apakah dirinya mampu mengimbangi mobil Red Bull RB19 yang dominan saat cengkeraman ban berkurang, Piastri mengiyakan.
“Saat hujan turun di atas ban slick, bisa dimaklumi, ia sangat berhati-hati. Saya bisa mengimbangi dia dengan cukup baik di sana. Bahkan, ketika kami keluar di tikungan, saya bisa mengimbangi dia dengan cukup baik. Setelah lintasan mengering dan ia merasa sedikit lebih nyaman, maka ia sedikit lebih cepat,” ujar Oscar Piastri.
"Namun pada awalnya, saya bisa terus berada di belakangnya. Itu adalah hal terbaik yang bisa saya katakan. Jadi, itu sangat menyenangkan,” pungkasnya.
Artikel Tag: Oscar Piastri, McLaren, Max Verstappen, F1 2023, gp monako
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/oscar-piastri-jadikan-verstappen-acuan-mengemudi-di-trek-basah
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini