Mick Schumacher Bicara Soal Insidennya Dengan Nicholas Latifi

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 22 Nov 2022, 07:03 WIB
Mick Schumacher angkat bicara soal insiden tabrakan dengan Latifi.

Mick Schumacher angkat bicara soal insidennya dengan Nicholas Latifi di GP Abu Dhabi. (Gambar: The Mirror)

Ligaolahraga.com -

Berita F1 : Pebalap Haas yaitu Mick Schumacher angkat bicara soal insiden tabrakannya dengan Nicholas Latifi di F1 GP Abu Dhabi, Minggu (20/11) waktu setempat. Mick mengatakan bahwa ia tidak melihat pergerakan Latifi sehingga membuat keduanya bersenggolan.

Menjalani balapan terakhirnya bersama Haas di Sirkuit Yas Marina, Mick Schumacher punya harapan besar untuk bisa meraup banyak poin. Sayangnya, harapan tersebut sudah dihancurkan karena insiden dengan Nicholas Latifi di tikungan kelima. Ia bertabrakan dengan driver Williams itu sehingga membuatnya dijatuhi hukuman penalti lima detik. Mick kehilangan ritme balapnya dan harus puas finish di posisi 16 saja. Hasil ini jelas membuat Mick kecewa karena tidak bisa memberi kado perpisahan yang manis kepada Haas.

Setelah balapan, ia mengatakan bahwa dirinya kesulitan memprediksi gerakan dari Latifi. Itulah mengapa keduanya bersenggolan dan membuat kerusakan pada mobil Latifi.

"Umumnya, pada mobil-mobil ini, Anda hanya memiliki sedikit gambaran tentang apa yang terjadi di sekitar Anda: bannya sangat tinggi, setirnya hampir di wajah Anda. Saya pikir dia mengerem sedikit dan melebar dan kemudian dia kembali ke lintasan dan sejujurnya saya tidak menyangka hal itu. Saya sama sekali tidak melihatnya," ucap Mick.

"Itu membuat frustrasi. Pada akhirnya kami masih bisa melakukan beberapa lap yang bagus, tetapi menjelang akhir ban sudah habis. Balapan yang membuat frustrasi dan jelas bukan yang terbaik," tukasnya.

Artikel Tag: mick schumacher, Nicholas Latifi, f1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/mick-schumacher-bicara-soal-insidennya-dengan-nicholas-latifi
1140  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini