Mercedes Pede Bisa Perjuangkan Kemenangan dengan Upgrade Baru

Penulis: Abdi Ardiansyah
Minggu 25 Jun 2023, 11:00 WIB
Mercedes, Lewis Hamilton

Lewis Hamilton

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Bos Mercedes, Toto Wolff, yakin beberapa upgrade mobil W14 yang akan dibawa tim di Silverstone dan menjelang jeda musim bisa membantu mereka untuk menang.

Semenjak membawa upgrade besar di GP Monako, Mercedes mulai menunjukkan tajinya. Pabrikan asal Jerman mencetak podium ganda secara beruntuan di Barcelona dan Montreal.

Mereka mampu mengatasi kelemahan mobil W14 sehingga lebih mudah diprediksi dan stabil di bagian rem, menumbuhkan kepercayaan diri bagi Lewis Hamilton dan George Russell. Kecepatan tertinggi dan kinerja Drag Reduction System (DRS) menjadi dua bagian terbaik mereka, bahkan mengungguli milik Red Bull Racing.

Area mobil lain yang ditingkatkan yakni traksi keluar dari tikungan kecepatan rendah. Ini merupakan permintaan dari Hamilton usai memuji mobil Red Bull RB19 di GP Kanada.

Dengan rencana membawa upgrade besar di GP Inggris dan satu seri lain sebelum jeda musim panas, The Silver Arrow semakin pede mengejar Die Roten Bullen dan memperjuangkan kemenangan.

"Kami hanya selangkah lagi dari kemenangan," ucap seorang insinyur tim yang tak disebutkan namanya, seperti dilansir dari AMuS.

Prinsipal Mercedes, Toto Wolff, sejauh ini merasa puas dengan performa yang diperlihatkan oleh mobil W14. Ia mengaku belajar banyak perubahan konsep jet darat mereka.

“Sejak kami mengubah konsep mobil, kami telah belajar banyak. Korelasi antara simulasi dan trek menjadi jauh lebih baik. Kami sekarang menerapkan langkah demi langkah ini,” ucap Wolff.

Artikel Tag: Mercedes, F1 2023, GP Inggris

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/mercedes-pede-bisa-perjuangkan-kemenangan-dengan-upgrade-baru
662  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini