Lama Tak Terdengar, Nicholas Latifi Banting Setir Jadi Anak Kuliahan
Berita F1: Eks pebalap F1, Nicholas Latifi, telah memutuskan untuk mengakhiri karier balapnya sejak awal tahun ini dan fokus berkuliah di London Business School.
Nicholas Latifi sudah tak terlihat batang hidungnya sejak kehilangan kursinya di Williams di penghujung tahun 2022. Ia sepertinya tak berminat untuk beralih ke kategori balap lain dalam waktu dekat.
Dalam sebuah unggahan di akun media sosial pribadinya pada Selasa (18/7), pria asal Kanada itu mengaku sudah mantap mengalihkan fokusnya di dunia perkuliahan.
"Saya memutuskan sejak awal tahun bahwa saya tidak akan memiliki rencana balapan untuk tahun 2023. Rasanya sangat aneh tidak menjalani rutinitas yang sama seperti yang saya jalani selama lebih dari separuh hidup saya,” tulis Latifi.
"Mengetahui bahwa saya tidak akan berada di belakang kemudi mobil balap tahun ini, saya jelas mulai memikirkan apa yang akan terjadi selanjutnya untuk saya, apakah itu melibatkan balapan atau sesuatu yang sama sekali berbeda.”
"Saya memutuskan bahwa untuk waktu dekat, saya ingin mengambil waktu dan mengejar jalan yang berbeda dan fokus pada jalur yang berbeda. Tumbuh dewasa, saya selalu tertarik dengan dunia bisnis, dan saya selalu mengatakan bahwa itu adalah sesuatu yang akan saya pelajari di universitas seandainya saya tidak memilih jalur balap.”
"Dengan pemikiran tersebut, dan mengetahui bahwa saya mungkin akan beristirahat sejenak dari dunia balap, saya memutuskan untuk mengejar gelar MBA dan fokus pada sesuatu yang akan mengubah fase selanjutnya dalam hidup saya. MBA selalu menjadi sesuatu yang saya pikirkan untuk saya lakukan setelah pensiun dari dunia balap, meskipun itu terjadi di akhir usia 30-an dan awal 40-an."
Setelah memutuskan untuk mengincar gelar MBA, Nicholas Latifi terus mencari tahu di mana tempat terbaik untuk menimba ilmu. Ia lalu diterima di London Business School, salah satu kampus terbaik di dunia untuk mempelajari dunia bisnis.
"Setelah perjalanan lima bulan sejak memulai prosesnya, saya dengan senang hati mengatakan bahwa pencalonan saya diterima untuk mendapatkan tempat di program MBA di London Business School (LBS), yang akan saya mulai pada Agustus tahun ini,” ujarnya.
Artikel Tag: Nicholas Latifi, williams, F1 2023
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/lama-tak-terdengar-nicholas-latifi-banting-setir-jadi-anak-kuliahan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini