Kehadiran Ricciardo Peluang Bagi Hulkenberg untuk Unjuk Gigi

Penulis: Hadi Bisono
Selasa 29 Jan 2019, 16:45 WIB
Kehadiran Ricciardo Peluang Bagi Hulkenberg untuk Unjuk Gigi

Daniel Ricciardo Bertarung dengan Nico Hulkenberg

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Menurut Direktur Eksekutif Renault, Marcin Budkowski, Nico Hulkenberg merasa tertantang untuk menunjukkan kemampuannya dengan kedatangan rekan setimnya yang baru, Daniel Ricciardo.

Setelah bergabung bersama Renault pada awal 2017, Hulkenberg akan memasuki musim ketiganya bersama pabrikan asal Prancis itu dengan rekan setimnya yang berbeda setiap tahunnya. Dia menjadi rekan setim Jolyon Palmer pada 2017 dan Carlos Sainz pada 2018.

Namun, dengan bergabungnya Ricciardo ke Renault untuk musim 2019, pebalap Jerman itu akan memiliki rekan satu tim dengan rekor yang lebih baik daripada dirinya. Pebalap asal Australia itu meraih tujuh kemenangan balapan Formula 1, 29 podium dan tiga posisi pole sejauh ini dalam kariernya.

Budkowski mengatakan Hulkenberg menyambut baik bargabungnya Ricciardo bersama tim dan bersemangat untuk membuktikan dirinya melawan pebalap yang pernah memenangkan balapan F1.

“Daniel masuk dengan reputasi sebagai pebalap yang sangat cepat, pebalap yang sangat baik, overtaker yang sangat baik, dan juga pebalap yang telah membuktikan dirinya sebagai pemenang balapan, saya pikir Nico melihatnya sebagai kesempatan untuk membuktikan diri,” kata Budkowski.

"Reaksinya sama sekali tidak bahagia karena seseorang dengan kemampuan yang hebat seperti Daniel akan datang. Namun, dia sangat senang, dia merasa ini adalah kesempatan besar bagi dirinya untuk menunjukkan kemampuannya."

Hulkenberg memiliki rekor yang paling tidak diinginkan dalam karier F1 semua pebalap, saat ini dia sudah melakukan 156 balapan tanpa podium. Budkowski ingin melihat rekor itu berakhir sebagai hadiah kepada pebalap asal Jerman itu, karena tim juga menargetkan podium pertama sejak kembali ke F1 sebagai tim pabrikan pada tahun 2016.

“Saya berharap demikian untuknya dan saya juga berharap demikian untuk kami (tim). Akan lebih baik bisa melihat mobil berada di podium,” katanya.

Artikel Tag: Renault, Formula 1, f1, Marcin Budkowski, Daniel Ricciardo, Nico Hulkenberg

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/kehadiran-ricciardo-peluang-bagi-hulkenberg-untuk-unjuk-gigi
1603  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini